Wakapolda Banten Hadiri Pembentukan ICN Jadi Wadah Ratusan Penggiat Sosial Media dan Content Creator di Banten

- 6 September 2023, 06:00 WIB
Penggiat sosial media atau yang biasa disebut Content Creator se-Provinsi Banten secara resmi membentuk kelompok yang di beri nama Influencer dan Content Creator Network (ICN), Selasa 5 September 2023.
Penggiat sosial media atau yang biasa disebut Content Creator se-Provinsi Banten secara resmi membentuk kelompok yang di beri nama Influencer dan Content Creator Network (ICN), Selasa 5 September 2023. /Foto: Portal Lebak/Muhamad Ridwan/

PORTAL LEBAK - Penggiat sosial media atau yang biasa disebut Content Creator se-Provinsi Banten secara resmi membentuk kelompok yang di beri nama Influencer dan Content Creator Network (ICN)

Kegiatan pembentukan wadah bagi para penggiat sosial media (ICN) secara langsung diresmikan Wakapolda Banten, Brigjen Pol M. Sabilul Alif, dan Kajati Banten, Didik Farkhan Alisyahdi.

Peresmian ICN tersebut bertempat di Mall Sosoro, Terminal Eksekutif, Pelabuhan Merak, Kota Cilegon, Selasa 5 Agustus 2023.

Baca Juga: Jadi Mitra Kampus Merdeka, PRMN Ajang Candradimuka Mahasiswa Terjun di Dunia Kerja Content Creator

Influencer dan Content Creator Network (ICN) Banten terbentuk atas ide dan saran para penggiat media sosial Provinsi Banten dengan tujuan utama ialah mengenalkan provinsi Banten yang kaya akan segala hal melalu dunia maya.

Wakapolda Banten,Brigjen M Sabilul Alif saat memberikan sambutan menyebut bahwa ide dan gagasan pembentukan wadah bagi para Influencer dan Content Creator di Banten sangat luar biasa.

Dengan terbentuknya ICN maka para pengiat sosial media lokal di Banten dapat saling berbagi informasi yang bermanfaat dan mengenalkan keindahan Provinsi Banten di kancah Nasional maupun Internasional.

Baca Juga: PRMN dan KNPI Jawa Barat Kolaborasi Cetak Content Creator, Berdayakan Ribuan Pemuda dan Pemudi

"sangat luar biasa dan ini adalah wadah Influencer dan Content Creator pertama di indonesia" kata Brigjen M Sabilul Alif Dilokasi

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x