bp Target Rehabilitas 7.000 Hektar Hutan di Papua Barat, 1.320 Hektar Hutan Bintuni Telah Direhabilitasi

- 19 April 2023, 08:36 WIB
bp didukung SKK Migas, telah merehabilitasi lebih dari 1.320 ha hutan di Weriagar dan Kamundan, Kabupaten Bintuni, Papua Barat.
bp didukung SKK Migas, telah merehabilitasi lebih dari 1.320 ha hutan di Weriagar dan Kamundan, Kabupaten Bintuni, Papua Barat. /Foto: Handout/Humas bp/

Sebelumnya, giat rehabilitasi yang digelar Tangguh LNG diakui dan diapresiasi Pemerintah, termasuk Menteri Kehutanan dan Lingkungan Hidup Siti Nurbaya pada acara webinar Rehabilitasi DAS (Daerah Aliran Sungai) pada tanggal 12 Oktober 2021.

Webinar yang digelar bp bertema ’Rehabilitasi DAS Berbasis Pendekatan Bentang Lahan dalam Rangka Pemulihan Lingkungan dan Peningkatan Produktivitas Lahan dan Sustainabilitas Ekonomi Masyarakat’.

Baca Juga: Liga Champions: AC Milan vs Napoli, Olivier Giroud bawa Timnya ke Semifinal usai Menang Agregat

Pengakuan selanjutnya dikemukakan pejabat Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup yang lain pada tahun 2022.

Apalagi bp menyatakan lebih dari 80 persen pekerja yang terlibat diproses penanaman dan pemeliharan lahan rehabilitasi, merupakan masyarakat setempat.

Selain itu, Tangguh LNG sedang mempersiapkan tahapan selanjutnya rencana rehabilitasi hutan 1.888 ha di Kabupaten Bintuni dan Sorong Selatan.

Baca Juga: Presiden Jokowi dan PM Ceko Petr Fiala Sepakat Kuatkan Kerja Sama di Bidang Industri Strategis

Kemudian aktivitas berlanjut pada tahap rehabilitasi seluas 3.776 hektar, sesuai komitmen bersama bp dengan Pemerintah.

Hal ini dinyatakan pada dokumen AMDAL (Analisis mengenai Dampak Lingkungan) Tangguh, luas lahan yang akan kami rehabilitasi akan mencapai 6.984 ha.

Pemenuhan kewajiban Tangguh LNG dalam menjaga lingkungan termasuk didukung penuh oleh SKK Migas dan diawasi para lenders Tangguh LNG dan Kementerian Kehutanan dan Lingkungan Hidup (KLHK).

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x