Tusuk Gigi 'Mukbang' Menyebar, Pemerintah Korea Selatan Keluarkan Peringatan

- 2 Februari 2024, 16:00 WIB
Tusuk gigi 'mukbang' menyebar, pemerintah Korea Selatan keluarkan peringatan. Seseorang yang memegang tusuk gigi goreng tersebar di jejaring sosial.
Tusuk gigi 'mukbang' menyebar, pemerintah Korea Selatan keluarkan peringatan. Seseorang yang memegang tusuk gigi goreng tersebar di jejaring sosial. /Foto: ANTARA/REUTERS/X/@hee_2458./

PORTAL LEBAK - Kementerian Keamanan Pangan dan Obat Korea Selatan mengeluarkan peringatan setelah konten mukbang (aktivitas makan berlebihan) yang memperlihatkan orang sedang makan gigi.

Di jejaring sosial, termasuk TikTok dan Instagram pengguna Korea, konten tentang mukbang tusuk gigi goreng berbahan pati tersebar luas.

Tusuk gigi gorengnya ditaburi keju, seperti ditayangkan Reuters, Jumat.

Baca Juga: Cegah Gigi Berlubang, Ini Cara Baru yang Disarankan Para Ahli di Amerika Serikat

“Tolong jangan makan mukbang (tusuk gigi),” kata Kementerian Keamanan Makanan dan Obat Korea Selatan di media sosial.

Tusuk gigi terbuat dari tepung jagung atau kentang berwarna, yang dianggap ramah lingkungan dan dapat terurai secara hayati.

Dalam video viral tersebut, tusuk gigi digoreng dengan banyak minyak sebelum dimakan.

Baca Juga: PDGI Lebak Gelar Sikat Gigi Bersama di Lingkungan Sekolah Dasar pada Hari Kesehatan Gigi Nasional Hari Ini

Seorang pengguna TikTok memakan tusuk gigi goreng dan menganggapnya "sangat renyah".

Tusuk gigi seperti ini biasa digunakan di berbagai restoran di Korea, misalnya untuk mengambil hidangan kecil.

Isi dari mukbang adalah makan yang banyak atau menyantap makanan yang tidak biasa dan sangat populer di Korea.***

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah