Garuda Indonesia Hadirkan Layanan Rapid Test Antigen Gratis Mulai Maret 2021

5 Maret 2021, 13:27 WIB
Ilustrasi Rapid Tes Massal bagi ASN di lingkungan Pemkab Madiun /Instagram/Pemkab Madiun

PORTAL LEBAK — Maskapai Penerbangan Garuda Indonesia menghadirkan program tes  rapid Antigen gratis bagi seluruh penumpang pada rute domestik demi mencegah penyebaran Covid-19.

“Tentunya kami harapkan, hadirnya layanan rapid test Antigen gratis ini dapat semakin meningkatkan minat masyarakat untuk kembali terbang dengan berbagai kemudahan yang dihadirkan dalam memenuhi persyaratan dokumen perjalanan berupa surat keterangan bebas Covid-19,” kata Direktur Utama Garuda Indonesia, Irfan Setiaputra dalam rilis yang diterima di Jakarta, Kamis 4 Maret 2021.

Menurut pernyataannya, layanan tes rapid Antigen tersebut langsung terhubung ke aplikasi E-Hac sehingga penumpang dapat menikmati layanan yang berintegrasi mulai dari tes Antigen hingga proses check-in di bandara.

Baca Juga: Tiger Woods Tidak Tahu dan Tidak Ingat Dirinya Kecelakaan Mobil

Baca Juga: So Sweet, Joshua Suherman Resmi Lamar Clairine Clay

Layanan tes Antigen gratis tersebut dapat diperoleh calon penumpang yang melakukan transaksi pembelian tiket melalui penjualan tiket resmi Garuda Indonesia untuk periode 2 Maret-31 Maret 2021 dengan waktu perjalanan selama Maret 2021.

“Dukungan penyediaan layanan rapid test Antigen gratis ini tentunya sejalan dengan komitmen kami untuk senantiasa menghadirkan pengalaman penerbangan yang aman dan nyaman melalui berbagai kemudahan aksesibilitas layanan penerbangan di era kenormalam baru selaras dengan upaya penerapan protokol kesehatan yang secara konsisten dijalankan di seluruh touch point layanan penerbangan Garuda Indonesia,” ujar Irfan.

Setelah melakukan proses transaksi pembelian tiket baik melalui website, mobile app, contact center, maupun agen perjalanan offline dan online resmi Garuda Indonesia, calon penumpang nantinya mendapatkan pemberitahuan melalui email yan berisikan link untuk mengklaim voucher free tes cepat Antigen sesuai data email yang terdaftar pada kode booking.

Baca Juga: Genap Berusia 36 Tahun, Ini 5 Film Raline Shah yang Wajib Kamu Tonton!

Baca Juga: Ikatan Cinta Tadi Malam, Andin Menghilang Elsa Kecelakaan?

Untuk tahap awal, Garuda Indonesia sendiri telah bekerja sama dengan 66 klinik penyedia layanan tes rapid Antigen yang tersebar di 33 kota besar di Indonesia.

Sebelumnya pada pertengahan 2020 lalu, Garuda Indonesia juga menyediakan layanan rapid test berbayar untuk para calon penumpangnnya. 

Garuda Indonesia sendiri lebih memilih mengenakan syarat rapid test dibanding Polymerase Chain Reaction (PCR) untuk penumpangnya karena dirasa harganya yang lebih mahal dibanding tiket pesawat itu sendiri. 

Baca Juga: Manfaatkan Buah-buahan Ini Untuk Perawatan Wajah di Rumah

Baca Juga: Ikatan Cinta 5 Maret 2021, Aldebaran Panik Andin Hilang Kemana?

Selain melakukan rapid test Antigen kepada calon penumpangnya, maskapai ini juga memberlakukan peraturan untuk seluruh kru kabin agar memakai pelindung wajah (face shield) sebagai pengganti masker.

Garuda Indonesia juga melakukan perubahan terhadapat konfigurasi tempat duduk di mana mereka akan mengosongkan kursi tengah guna menciptakan jarak antara penumpang.***

 

Editor: Didin

Tags

Terkini

Terpopuler