Presiden Jokowi: Mohon Bantuan Nahdlatul Ulama (NU) Suksesnya Vaksinasi Covid-19

- 28 Februari 2021, 09:56 WIB
Presiden Jokowi menyampaikan sambutan pada Puncak Peringtan Harlah ke-98 NU secara virtual, Sabtu (27/02/2021).
Presiden Jokowi menyampaikan sambutan pada Puncak Peringtan Harlah ke-98 NU secara virtual, Sabtu (27/02/2021). / Foto: setkab.go.id/Biro Pers Setpres/

PORTAL LEBAK - Presiden RI Joko Widodo (Jokowi) mengharapkan dukungan para ulama dan keluarga besar Nahdlatul Ulama (NU) turut membantu menyukseskan kebijakan vaksinasi Covid-19 massal.

“Kami mohon dukungan para ulama dan keluarga besar NU untuk ikut membantu Pemerintah dalam menyukseskan program vaksinasi nasional ini dan mohon bantuan untuk memberikan informasi yang akurat kepada umat,” pinta Jokowi.

Presiden menyatakan, vaksinasi massal, saat ini menjadi program terkini Pemerintah untuk menekan penyebaran pandemi Covid-19.

Baca Juga: Selebgram Positif Narkoba, Polisi Bekuk Kembali Millen Cyrus

Baca Juga: Kebakaran Rumah di Jakarta Pusat, 22 Mobil Pemadam Dikerahkan

Kepala Negara sekaligus menerangkan upaya-upaya yang dilakukan Pemerintah untuk mencegah penyebaran pandemi COVID-19 dan menangani dampak ekonomi yang ditimbulkan.

“Saya tahu selama pandemi ini ada jutaan Nahdliyin yang terdampak. Ada ribuan pesantren dan lembaga pendidikan agama Islam yang juga terdampak,” tuturnya.

Untuk itu, Pemerintah berupaya keras untuk meringankan beban masyarakat di kala pandemi ini melalui sejumlah program bantuan sosial, program padat karya, dan kebijakan pemulihan ekonomi nasional lainnya.

Baca Juga: Gempa Halmahera Selatan 5,2 Magnitudo, Ratusan Warga Mengungsi

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x