Nekat Mudik Natal Bakal Dites Acak, Ini Titik Pengamanan di Wilayah Kabupaten Sleman

- 14 Desember 2021, 22:14 WIB
Pemudik bersepeda motor terjebak kemacetan saat melintasi posko penyekatan mudik di Kedungwaringin Kabupaten Bekasi Jawa Barat pada Selasa, 11 Mei 2021.
Pemudik bersepeda motor terjebak kemacetan saat melintasi posko penyekatan mudik di Kedungwaringin Kabupaten Bekasi Jawa Barat pada Selasa, 11 Mei 2021. /Sumber: Antara Foto / Wahyu Putro A/

PORTAL LEBAK - Pemerintah Kabupaten Sleman akan menyiagakan personel di sejumlah titik yang kemungkinan akan dilalui pemudik Natal dan Tahun Baru (Nataru).

Di tempat tersebut, petugas akan melakukan pemeriksaan acak dokumen vaksinasi maupun aplikasi PeduliLindungi serta hasil swab bagi pelaku perjalanan.

Tes acak ini dilakukan di rest area, terminal kedatangan, dan objek wisata.

Baca Juga: Warga Sleman di Perantauan Diimbau Tidak Mudik Saat Nataru, Bupati Instruksikan Ketua RW dan RT Awasi

Demikian diungkapkan oleh Bupati Sleman, Kustini Sri Purnomo, dikutip PortalLebak.Com dari Suara Merdeka, Selasa 14 Desember 2021.

"Pos utama disiapkan di Prambanan dan Tempel. Jika ditemukan kasus positif, tim Satgas dan Dinas Kesehatan akan langsung menangani," ujarnya.

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Sleman Arip Pramana menambahkan, selain dua pos pengamanan, juga akan didirikan dua pos pelayanan yang berada di sekitar Ambarrukmo Plaza, dan Kaliurang, Pakem.

Baca Juga: Menteri Agama: Saya Minta Masyarakat Tidak Mudik Idul Adha dan Patuhi Edaran PPKM Darurat

"Tidak ada penyekatan dan putar balik. Penanganan lebih diarahkan pada kelancaran lalu lintas salah satunya dengan penutupan U turn di beberapa ruas jalan, dan manajemen traffic," jelasnya.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x