Survei Terbaru SMRC: Jika Usung Ganjar Pranowo sebagai Calon Presiden, Suara PDI Perjuangan Capai 36 Persen

- 20 Januari 2023, 08:00 WIB
Teriakan Ganjar Presiden menggema dalam Peringatan HUT ke-50 PDI Perjuangan, di Kompleks JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa, 10 Januari 2023.
Teriakan Ganjar Presiden menggema dalam Peringatan HUT ke-50 PDI Perjuangan, di Kompleks JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Selasa, 10 Januari 2023. /Tangkapan Layar/Sri Yatni/

Puan Maharani

Para responden juga ditanya, jika PDI Perjuangan mencalonkan nama Puan Maharani sebagai calon presiden, partai atau calon dari partai mana yang akan dipilih?

Terdapat 27 persen yang mengaku akan tetap memilih PDI Perjuangan. Artinya, pengaruh Ganjar Pranowo jauh lebih kuat dibandingkan pengaruh Puan Maharani.

Meskipun suara PDI Perjuangan naik dibanding pertanyaan kontrol (20 persen), namun Saiful Mujani menjelaskan kenaikan ini memiliki tingkat signifikansi kurang meyakinkan.

Baca Juga: Joko Widodo (Jokowi) Sangat Senang Megawati Ungkap Calon Presiden PDI Perjuangan dari Kader Sendiri

Saat para pengikut survei ditanya kembali, jika PDI Perjuangan mencalonkan nama Prabowo Subianto, maka suara PDI Perjuangan menjadi 26 persen.

Sehingga Saiful Mujani menilai efek nama Prabowo Subianto, kurang lebih sama dengan nama Puan Maharani.

“Dilihat dari eksperimen ini, yang akan memperkuat PDI Perjuangan dari sisi calon presidennya adalah Ganjar Pranowo,” tegas Saiful Mujani, Kamis 19 Januari 2023.

Baca Juga: Kejagung dan LPSK Beda Pendapat Terkait Tuntutan Richard Eliezer, Berikut Referensi Hukumnya

Calon Legislatif

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x