Alutsista TNI AU Makin Modern, Dispenau Gelar Press Tour Tahun 2023 di Lapangan Udara Lanud Iswahjudi

- 23 Agustus 2023, 23:42 WIB
Press Tour 2023 Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Dispenau) 2023, di Lapangan Udara Lanud Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, Rabu 23 Agustus 2023.
Press Tour 2023 Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Dispenau) 2023, di Lapangan Udara Lanud Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur, Rabu 23 Agustus 2023. /Foto: Handout/Dispenau/

PORTAL LEBAK – Untuk memperkenalkan Alutsista dan fasilitas terbaru di lingkungan matra udara, Dinas Penerangan TNI AU (Dispenau) menggelar press tour di Lapangan Udara (Lanud) Iswahjudi, Magetan, Jawa Timur.

Press tour yang dihadiri oleh 43 anggota media (baik cetak, elektronik, dan online-Red) ini dipimpin langsung oleh Kepala Dinas Penerangan TNI Angkatan Udara (Kadispenau), Marsekal Pertama (Marsma) TNI Agung Sasongkojati MA.Sc. M.SS., Rabu, 23 Agustus 2023.

Kedatangan peserta press tour di Lanud Iswahjudi disambut oleh Komandan Lanud TNI AU Iswahjudi, Marsma TNI Wastum, S.E., M.MP, MS., (NSSS).

Baca Juga: Aksi TNI Pasukan YTP Raider 100/PS Pakai Rudal Starstreak Berhasi Rontokkan Pesawat Tempur Musuh

Danlanud Iswahjudi menyampaikan sambutan dan apresiasi atas kunjungan Kadispenau dan rekan media.

Selain bersifat seremonial, kunjungan media juga penting untuk memperkenalkan beberapa unit andalan yang Lanud Iswahjudi miliki, kepada masyarakat.

Ia menambahkan, peran media sangat penting bagi pemberitaan TNI AU. Guna meningkatkan eksistensi dan citra positif TNI AU, dalam menjalankan tugasnya di era keterbukaan informasi yang semakin meluas saat ini.

Baca Juga: Aksi Heroik Penerbang Skadron Udara 7 TNI AU Kirim Bantuan Korban Banjir Subang

Press Tour tahun 2023 ini telah mengumpulkan 43 orang jurnalis dari berbagai media, baik elektronik, cetak, maupun online.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x