Atlet Jepang Naomi Osaka, Sematkan Obor Olimpiade Tokyo 2020 Resmi Digelar

- 24 Juli 2021, 10:08 WIB
Atlet superstar Jepang Naomi Osaka menyalakan baki api dari obor, dalam acara upacara pembukaan yang menandai dimulainya Olimpiade Tokyo 2020.
Atlet superstar Jepang Naomi Osaka menyalakan baki api dari obor, dalam acara upacara pembukaan yang menandai dimulainya Olimpiade Tokyo 2020. /Foto: Reuters/


PORTAL LEBAK - Atlet superstar Jepang Naomi Osaka menyalakan baki api dari obor, dalam acara upacara pembukaan yang menandai dimulainya Olimpiade Tokyo 2020.

Pesta olahraga sejagad, yang berlangsung mewah dan dibayangi oleh pandemi tetapi menyiratkan harapan, tradisi, dan gerakan keragaman olahraga.

Olimpiade Tokyo 2020 ditunda satu tahun karena pandemi virus corona, Olimpiade pun diadakan tanpa penonton di kota Tokyo, di bawah keadaan darurat karena Covid-19.

Baca Juga: Viral di Instagram: Presiden Jokowi Sidak ke Apotek Cari Antivirus, Antibiotik dan Vitamin

Pasalnya, karena banyak bagian dari negara-negara di dunia, masih berjuang dengan adanya kenaikan kasus pandemi Covid-19.

Para atlet, yang sebagian besar mengenakan masker, berparade melalui Stadion Nasional yang sunyi senyap, di mana pembawa bendera untuk pertama kalinya adalah pria dan wanita.

Terlebih lagi, delegasi Kanada berbaris dengan lencana pelangi di seragam mereka, untuk mendukung komunitas LGBTQ+ di perhelatan olahraga Akbar ini.

Baca Juga: Cek Fakta: Minta Sumbangan Kaos Untuk Relawan Covid-19, Ini Penjelasan BNPB

Dalam perjalanannya melewati stadion, obor itu dioper dari juara Olimpiade kepada legenda bisbol - yang lahir di Taiwan - seorang dokter dan perawat, seorang Paralimpiade, dan anak-anak dari beberapa bagian negara Jepang, yang dilanda gempa bumi dan tsunami Maret 2011.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x