Ada Pebalap Ditinggalkan Motornya di World Superbike 2021 di Sirkuit Mandalika

21 November 2021, 20:58 WIB
Motor yang meninggalkan pembalapnya di WSBK Mandalika 2021. /Tangkap layar Twitter.com/@MurtadhaOne1/

PORTAL LEBAK - Momen balap motor kelas dunia di Sirkuit Mandalika menyajikan banyak cerita menarik.

Mulai dari drama unboxing properti milik tim Ducati, Presiden Jokowi yang menjajal sirkuit dengan motor custom hingga hujan deras yang menyebabkan genangan di sejumlah titik.

Semula, kejuaraan World Superbike (WSBK) 2021 dijadwalkan digelar pada Sabtu, 20 November 2021, namun ditunda lantaran cuaca buruk.

Baca Juga: Sikuit Mandalika Diguyur Hujan Lebat, Pembalap Asing Malah Hujan-hujanan

Akhirnya, WSBK 2021 di Sirkuit Mandalika digelar pada Minggu, 21 November 2021. Hasil Race 1 WSBK Mandalika dimenangi oleh Jonathan Rea. Posisi kedua ditempati Toprak Razgatlioglu. Posisi ketiga ditempati oleh Scott Redding.

Meski Toprak Razgatlioglu finis di posisi kedua, dirinya tetap dinobatkan sebagai juara dunia WSBK 2021.

Pasalnya, Toprak Razgatlioglu tetap unggul perolehan poin dari pesaing terdekatnya, Jonathan Rea. Toprak berselisih 25 poin dengan Jontahan Rea di peringkat kedua.

Baca Juga: Presiden Jokowi: Sudut Belokan Sirkuit Mandalika Lombok Tajam yaaa

Dikutip Portal Lebak dari Pikiran Rakyat, terjadi momen unik di tengah arena WSBK Mandalika pada Minggu siang.

Hal itu terjadi ketika salah satu pembalap jatuh saat bermanuver di salah satu tikungan Sirkuit Mandalika.

Menariknya, usai terjatuh, motor pembalap tersebut sempat berjalan sendiri meninggalkan tuannya. Motor tak bertuan itu berjalan cukup jauh hingga akhirnya jatuh di rerumputan pinggir trek.

Momen motor berjalan sendiri itu tersorot kamera hingga viral di Twitter setelah diunggah akun @MurtadhaOne1.

Baca Juga: Jokowi ke Sirkuit Mandalika, Erick Thohir: Saya yang Menstart dan Memfinishkan

"Detik-detik pebalap di Mandalika dicampakkan dan ditinggal oleh motor balapnya sendiri," kata akun @MurtadhaOne1 dalam unggahannya.

Hingga berita ini ditulis, unggahan itu sudah mendapatkan retweet ratusan kali dan disukai ribuan kali.

Cuitan netizen soal motor yang jalan sendiri di WSBK Mandalika 2021.

Baca Juga: Ducati Trending Topik Karena Paket Logistiknya Di-Unboxing di Paddock Sirkuit Mandalika, Netizen: Bikin Malu

Artikel ini telah tayang di Pikiran Rakyat dengan judul: "Heboh Insiden Motor Jalan Sendiri Tinggalkan Pembalapnya di WSBK Mandalika"

Selain motor berjalan sendiri, sejumlah momen menarik lain terjadi sepanjang gelaran WSBK Mandalika.

Ada dua orang bocah yang tertangkap kamera sedang asyik bermain air sambil hujan-hujanan di kubangan Sirkuit Mandalika.

Ada marshall yang kedapatan 'gabut' sedang bermain bottle flip di sisi trek sambil menunggu dimulainya balapan.*** (Rio Rizky Pangestu/Pikiran Rakyat)

Editor: Sugih Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler