EMTK Investasi Rp5,4 Triliun Kepada Grab Indonesia Untuk Rombak OVO, Isu Ini Kembali Mencuat

- 27 Juli 2021, 14:31 WIB
dompet digital (e-wallet ) OVO
dompet digital (e-wallet ) OVO /Facebook/ OVO - Payment & Point/

PORTAL LEBAK - Salah satu perusahaan konglomerasi besar di Indonesia, PT Elang Mahkota Teknologi Tbk, menginvestasikan dana fantastis sebesar Rp5,4 triliun ke Grab Indonesia.

Kerja sama terbaru ini otomatis membuat hubungan kedua perusahaan tersebut jadi sangat erat, ditandai dengan kucuran dana yang tak sedikit dari perusahaan berkode emiten EMTK tersebut.

Dua narasumber mengatakan kepada Reuters, investasi EMTK kepada perusahaan transportasi berbasis digital ini dimaksudkan untuk membenahi sistem pembayaran digital (e-wallet) yang berada di bawah Grab Indonesia, yaitu OVO.

Baca Juga: Bantu Perawatan Pasien Covid-19 di Indonesia, Tzu Chi Indonesia Datangkan 500 Unit Oksigen Konsentrator

Dari perombakan e-wallet itu EMTK berharap Grab dapat menawarkan solusi digital untuk mempercepat proses bisnis di Indonesia. Selain itu, isu OVO akan diakuisisi mencuat kembali.

EMTK diketahui memiliki sejumlah perusahaan media massa hasil mengakuisisi serta sebagian saham di platform ecommerce Bukalapak, sekaligus e-wallet DANA pada aplikasinya.

Pada 2019 lalu, OVO dan DANA pernah diisukan sedang melakukan pembicaraan untuk sebuah rencana bisnis menjadi raksasa dompet digital besar di Indonesia.

Baca Juga: Sejumlah Perwira Tinggi Dimutasi Kapolri, Berikut Daftarnya

Namun, pihak yang berinvestasi ini hanya mengaku menginvestasikan dana fantastisnya tersebut untuk membantu Grab Indonesia meningkatkan kepemilikannya di OVO.

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B

Sumber: The Star


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x