Wilayah Tonga Tertutup Abu Vulkanik, Pesawat Militer Selandia Baru Putar Balik Karena Tak Bisa Mendarat

- 18 Januari 2022, 18:08 WIB
Kondisi terkini, 18 Januari 2022, pasca erupsi gunung berapi bawah laut. Daratan Tonga tertutup abu vulkanik
Kondisi terkini, 18 Januari 2022, pasca erupsi gunung berapi bawah laut. Daratan Tonga tertutup abu vulkanik /Foto: Angkatan Udara Selandia Baru / NZDF/

PM Ardern pun akhirnya memutuskan untuk mengirim kembali pasukan militer, kali ini melalui Angkatan Laut Selandia Baru.

Sebuah kapal induk bernama HMNZS Wellington berangkat hari ini dari pelabuhan militer Devonport dengan membawa sejumlah tim survei, penyelam hidrografi, serta helikopter agar dapat menurunkan pasukan di sana.

Baca Juga: Penembakan Massal Terjadi Saat Konser Musik Berlangsung di Oregon, Enam Orang Terluka dan Satu Kritis

"HMNZS Wellington akan membawa Tim Survei dan Penyelam Hidrografi, serta helikopter Seasprite SH-2G(I)," ungkap Ardern.

Selain itu HMNZS Wellington akan membawa pasokan air bersih dan bantuan kemanusiaan lainnya.

Pihak Selandia Baru berjanji terus melakukan yang terbaik demi kemanusiaan bagi Tonga yang didera bencana.

Baca Juga: Aksi Heroik Polisi Los Angeles Selamatkan Pilot dari Hantaman Kereta Komuter

"Saya hanya bisa membayangkan betapa cemasnya keluarga dan teman-teman di Tonga beberapa hari terakhir ini. Kami akan terus melakukan semua yang kami bisa untuk mendukung upaya bantuan," tutup Ardern.***

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x