Raja Charles III Berkuasa, Ini Kekayaan dan Aset Fantastis Warisan dari Ratu Elizabeth II

- 21 September 2022, 11:08 WIB
Raja Charles III menuai sejumlah kontroversi setelah resmi menjadi raja baru kerajaan Inggris.
Raja Charles III menuai sejumlah kontroversi setelah resmi menjadi raja baru kerajaan Inggris. /Instagram.com/@parboaboa

Baca Juga: Nominasi Wanita Tercantik di Dunia, Ini Daftar Selebriti Indonesia Ada Maudy Ayunda dan Syifa Hadju

Royal Collection
Koleksi Kerajaan yang mencakup Mahkota Kerajaan Inggris (The Imperial State Crown). Aset yang paling sulit untuk dinilai karena tidak pernah ada laporan tahunan. Koleksi Kerajaan in "dipercaya oleh bangsa untuk penguasa."

Tapi lembaga The Royal Institution of Chartered Surveyors memperkirakan nilainya mencapai USD4 miliar pada tahun 2019.

Perhitungan ini memakai asumsi penjualan French Crown Jewels tahun 1887 dan penjualan perhiasan mendiang Putri Margaret pada 2006, sebagai pembanding.

Nilai keseluruhan dari Koleksi Kerajaan mencakup koleksi seni dari Rembrandt, Vermeer, Caravaggio, dan Leonardo Da Vinci, yang tidak diragukan lagi jauh lebih tinggi harganya.

Baca Juga: Dugaan Maling Uang Rakyat Yang Dilakukan Gubernur Papua Lukas Enembe Bernilai Ratusan Miliar

Menurut laporan tahun 2017 oleh Brand Finance, sebuah perusahaan penilaian merek yang berbasis di Inggris, Royal Collection--termasuk Mahkota Kerajaan Inggris--diperkirakan bernilai USD12,7 miliar.

Aset Pribadi
Selain aset portofolio dan warisan dari ibunya Ratu Elizabeth II, Raja Charles III juga memperoleh warisan dari mendiang ayahnya, Pangeran Philip.

Warisan itu berupa koleksi seni yang diperkirakan bernilai USD2,3 juta. Aset itu sekaligus bebas pajak untuk Raja Charles III.

Tentu saja sebagai anak penguasa Kerajaan Inggris, kekayaan dan aset Pangeran Charles tidak semuanya dari warisan. Ia juga memiliki banyak koleksi mobil dan jam tangan mewah.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x