Punya Resiko Kecelakaan yang Tinggi, Satlantas Polres Lebak Adakan Pembinaan Bagi Sopir Ambulans

- 18 Maret 2021, 13:02 WIB
Pembinaan sopir ambulans dari Polres Lebak
Pembinaan sopir ambulans dari Polres Lebak /Polres Lebak/

PORTAL LEBAK - Ambulans merupakan kendaraan penumpang khusus yang dilengkapi peralatan medis yang biasanya dipakai untuk memobilisasi orang sakit ataupun dalam keadaan darurat kesehatan lainnya.

Dalam urgensinya mobil ambulans memiliki resiko kecelakaan sangat besar ketika terpaksa harus berpacu dengan waktu saat di jalan, terlebih harus bersinggungan dengan pengguna jalan lainnya dan kondisi jalan itu sendiri.

Dan tak sedikit juga ambulans yang mengalami laka lantas saat bertugas. Oleh karena itu Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Lebak mengadakan pembinaan dan Safety Driving kepada sopir mobil ambulans di Kabupaten Lebak.

Baca Juga: Pemerintah Siapkan Denda Rp1 Juta Sampai Deportasi Bagi Wisatawan yang Melanggar Protokol Kesehatan

Baca Juga: Ditinggal Melihat Anak yang Sakit, Rumah Nenek Onih Rata Dengan Tanah

Pembinaan dan pelatihan ini dilaksanakan pada 17 Maret 2021 bertempat di halaman Gedung Satpas Polres Lebak.

Kegiatan ini dipimpin oleh Kasat Lantas Polres Lebak, AKP Tiwi Afrina, didampingi Kanit Laka Satlantas Iptu Subara, Dinas Kesehatan, dan peserta pembinaan yaitu para sopir ambulans di Kabupaten Lebak.

"Ya kami dari Satlantas Polres Lebak melaksanakan giat pembinaan dan pelatihan Safety Driving kepada supir Ambulance Kabupaten Lebak selama 2 hari," ujar AKP Tiwi.

Baca Juga: TikTok Mengharuskan Pengguna Menerima Iklan yang Dipersonalisasi Berdasarkan Aktivitas Dalam Aplikasi

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x