Ibadah Haji Belum Pasti Diselenggarakan, DPR: Pemerintah Perlu Lobi Khusus

- 15 Maret 2021, 18:04 WIB
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily.
Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily. / Foto : dpr.go.id/Azka/

PORTAL LEBAK - Pemerintah diminta untuk segera menggelar diplomasi khusus, terkait kepastian pelaksanaan ibadah haji tahun 2021 atau 1442 Hijriyah.

Kementerian Agaman (Kemenag) RI juga harus mengungkapkan kesiapannya jika kuota haji dapat diperoleh, baik penuh atau tidak penuh dan diberikan kepada Indonesia.

“Semua berharap dan menunggu kepastian dari pemerintah Arab Saudi. Tadi teman-teman menyarankan supaya ada diplomasi khusus terhadap pemerintah Arab Saudi, setingkat kepala negara,” harap Wakil Ketua Komisi VIII DPR RI Ace Hasan Syadzily.

Baca Juga: Menpora: Tidak Ada Penundaan PON XX dan Peparnas XVI Tahun 2021

Baca Juga: Tim Gabungan Polri dan Pihak Terkait, Ungkap Kasus Penebangan Liar di Jambi

Hal ini terungkap darlam rapat kerja Komisi VIII DPR RI dengan Kementerian Agama, Kementerian Perhubungan dan Kementerian Kesehatan, di Gedung DPR RI, Senayan, Jakarta, Senin 15 Maret 2021.

Meski Pemerintah Arab Saudi memberikan kepastian penyelenggaraan ibadah haji 2021, namun Ace menegaskan, agar proses vaksinasi terhadap jemaah haji menjadi prioritas pemerintah.

Politisi Partai Golkar ini mengungkapkan, jika pemberangkatan jemaah haji itu jadi dilaksanakan, maka seharusnya Vaksin Meningitis maupun Vaksin Covid-19 itu susah selesai sebelum bulan suci ramadhan.

Baca Juga: Berjalan Sesuai Rencana, Eijkman Akan Kirim Bibit Vaksin Merah Putih Ke Bandung Akhir Maret

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x