Panglima TNI Lestarikan Nilai Sejarah Perjuangan Bangsa, Resmikan Replika Benteng Cikahuripan

- 10 Juni 2024, 13:36 WIB
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, bersama Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi Revita, dan Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar meresmikan Replika Benteng Cikahuripan, sekaligus memberikan bantuan sosial kepada warga Desa Cikahuripan, di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat.
Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, bersama Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi Revita, dan Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar meresmikan Replika Benteng Cikahuripan, sekaligus memberikan bantuan sosial kepada warga Desa Cikahuripan, di Kabupaten Bandung Barat, Jawa Barat. /Foto: Handout/Puspen TNI/

PORTAL LEBAK - Panglima TNI Jenderal TNI Agus Subiyanto, bersama Wakasad Letjen TNI Tandyo Budi Revita, dan Pangdam III/Siliwangi Mayjen TNI Mohammad Fadjar meresmikan Replika Benteng Cikahuripan.

Panglima TNI beserta rombongan juga sekaligus menggelar kegiatan bakti sosial, di Desa Cikahuripan, Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, pada Minggu 9 Juni 2024.

Benteng Cikahuripan, yang tertelak di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung, Jawa Barat, dibangun pada masa penjajahan Belanda, dan telah digunakan sebagai sarana pertahanan militer di era Perang Dunia II.

Baca Juga: Simbol Warga Kehormatan Puspomad, Panglima TNI Terima Pin Gajah Mada

Seperti dikutip PortalLebak.com dari keterangan tertulis Puspen TNI, Pemerintah Penjajahan Belanda membangun Benteng Cikahuripan dengan pola kerja rodi terhadap rakyat Indonesia, pada tahun 1928.

Benteng Cikahuripan hingga saat ini, menjadi saksi bisu perjuangan para prajurit Siliwangi bersama masyarakat Jawa Barat, demi menumpas pemberontakan DI/TII, yang berlangsung di kawasan Bandung Utara.

Demi mencatatkan dalam sejarah Benteng Cikahuripan ini, Mabes TNI membangun Replika Benteng Cikahuripan. Ini sekaligus menjadi wujud kepedulian TNI dalam pelestarian sejarah perjuangan bangsa.

Baca Juga: Satuan Tugas Siap Berangkat ke Gaza, Panglima TNI Cek Kesiapan Rumah Sakit Lapangan

Pada acara peresmian Replika Benteng Cikahuripan tersebut, Panglima TNI juga menyerahkan bantuan sosial kepada masyarakat sekitar Desa Cikahuripan.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah