Fitur Baru WhatsApp, Para Pengguna Dibiarkan Mengujinya

- 6 Februari 2022, 12:28 WIB
Tampilan WhatsApp dengan Message Reaction yang sedang Disempurnakan di iPhone (kiri) dan Android (kanan).
Tampilan WhatsApp dengan Message Reaction yang sedang Disempurnakan di iPhone (kiri) dan Android (kanan). /ANTARA/HO/WABetaInfo

Selanjutnya, WhatsApp telah menyiapkan reaksi pesan (Penjaminan melalui enkripsi end-to-end) dalam fitur pembaruan terbaru WhatsApp beta, di OS Android dan iOS.

Pembaharuan WhatsApp tersebut dinilai akan berfungsi persis seperti Facebook, hal ini memungkinkan para pengguna bereaksi atas pesan individual yang masuk.

Baca Juga: Jackson Wang GOT7 Bagikan Postingan Rahasia di Media Sosial, Netizen Jadi Prihatin

Beberapa reaksi yang dapat digunakan pengguna, seperti; tanda "jempol", " hati", "menangis dengan tawa", "kaget", "menangis" dan "berdoa" atau "high five".

Keuntungannya fitur baru ini, dinyatakan manajmen WhatsApp, adalah para pengguna mungkin akan lebih jarang mengirim atau menulis pesan.

Daripada terpaksa mengetik balasan, para pengguna WhatsApp cukup bereaksi atas suatu pesan yang diunggah seseorang.

Baca Juga: Klaim Kode Redeem Genshin Impact 6 Februari 2022 Terbaru, Hadiah Menanti

Saat ini, manajemen WhatsApp tengah menguji fitur baru di versi beta aplikasi, karena fitur ini diuji telebih dahulu, sebelum dirilis ke seluruh dunia.

Perubahan fitur baru, diperkirakan akan berfungsi di seluruh OS Android dan iPhone yang memasang aplikasi WhatsApp.

Otoritas WhatsApp belum memastikan kapan fitur itu resmi diluncurkan, karena uji cobanya sudah dilakukan.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah