Unro Aljuhri Pria Kelahiran Lebak Terpilih lagi Pimpin Asosiasi Guru Pendidikan Pancasila se Indonesia

- 15 Desember 2023, 23:02 WIB
Puncak Munas Ke-1 AGPPI adalah pemilihan Ketua Umum periode 2024 - 2029. Dalam pemilihan tersebut secara aklamasi guru kelahiran Kabupaten Lebak, Unro Aljuhri terpilih kembali secara aklamasi.
Puncak Munas Ke-1 AGPPI adalah pemilihan Ketua Umum periode 2024 - 2029. Dalam pemilihan tersebut secara aklamasi guru kelahiran Kabupaten Lebak, Unro Aljuhri terpilih kembali secara aklamasi. /Foto: Portal Lebak/Muhamad Ridwan/

PORTAL LEBAK - Asosiasi Guru Pendidikan Pancasila Indonesia (AGPPI) menggelar Musyawarah Nasional (Munas) ke-1, di Westlake Resort, kota Yogyakarta. Kamis 14 Desember 2023.

Musyawarah Nasional AGPPI dihadiri 34 Ketua AGPPI Provinsi seluruh Indonesia, yang digelar baik melalui daring maupun luring. Munas kali ini membahas AD/ART, visi misi organisasi, rekomendasi.

Terkait laporan pertanggungjawaban pengurus AGPPI, dinyatakan secara aklamasi laporan pertanggungjawaban diterima tanpa catatan oleh seluruh pengurus provinsi.

Baca Juga: Hadirkan Guru dan Pegawai Yang Sehat Serta Prima, Sekolah Terpadu Al Qudwah Lebak Screening Kesehatan

Puncak Munas Ke-1 AGPPI adalah pemilihan Ketua Umum periode 2024 - 2029. Dalam pemilihan tersebut secara aklamasi Unro Aljuhri terpilih kembali secara aklamasi.

Unro Aljuhri adalah putra asli Kabupaten Lebak, provinsi Banten yang meniti karier di Jakarta, tepatnya bertugas di SMAN 6 Jakarta sebagai guru Pendidikan Pancasila sekaligus sebagai wakil kepala sekolah.

Dalam sambutannya Unro mengucapkan terima kasih kepada 34 Provinsi yang telah memilih dirinya secara aklamasi.

Baca Juga: Meriahkan Hari Guru Nasional 2023, Civitas Al-Qudwah: Perkuat Solidaritas dan Junjung Mutu Pendidikan

Pemilihan secara aklamasi ini merupakan bukti bahwa periode pertama berhasil memimpin organisasi profesi guru berbasis mata pelajaran.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x