Tiga Sosok Yang Tak Tertolak Doanya

- 15 Maret 2024, 14:34 WIB
Foto Unsplash: Memanjatkan doa kepada sang khalik.
Foto Unsplash: Memanjatkan doa kepada sang khalik. /

PORTAL LEBAK- Marhaban ya ramadhan, bulan penuh keberkahan, setiap amalan perbuatan serta doa menjadi berlipat ganda pahalanya, dengan hamparan keberkahan, ketentraman jiwa serta ampunan yang meliputi bulan suci ini.

"Di bulan ramadhan ini Allah SWT memberikan kita begitu banyak peluang untuk kita berdoa sebanyak-banyaknya. Rasulullah SAW memberikan jaminan untuk kita semua, terlebih di bulan ramadhan ini, bahwa doa orang yang sedang berpuasa tidak akan tertolak," ungkap Samson Rahman

Hal ini dijelaskan dalam hadist Imam Ahmad, Ibnu Majah dan At Thabrani, tiga sosok manusia yang tidak di tolak yang pertama adalah, pemimpin yang adil, orang yang berpuasa sampai waktu berbuka dan doa yang terdzholimi, seperti dilansir PortalLebak.com dari kanal youtube Samson Rahman, penterjemah buku la-tahzan yang sekaligus pimpinan ponpes Al-Qudwah Lebak.

Baca Juga: Progam PTSL di Desa Sukamekarsari Diduga Dipungut Biaya Rp300 Ribu, Staf Desa: Uang Sudah Dikembalikan

"Bulan ramadhan, menjadi kesempatan serta peluang untuk kita agar senantiasa bermunajat berdoa kepada Allah SWT, memiliki banyak keistimewaan diantaranya, waktu untuk kita semua selalu dekat dengan Allah SWT, mempertajam serta memperdalam spiritulitas kita sebagai muslim, kebersamaan yang senantiasa nampak dalam setiap aktivitasnya, dan sebagai sarana untuk melatih mengendalikan diri,"paparnya.

Bulan penuh keberkahan serta kelipatan pahala dalam setiap geraknya, sebuah momen yang harus kita maksimalkan semaksimal mungkin dan jangan sampai terlewatkan.

Semangat untuk memperbaiki diri dalam gerak dan langkah kita harus betul-betul terpatri dalam setiap kita, sebagai muslim.****

Editor: Abror Fauzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x