Polres Lebak Sosialisasi Pencegahan Penyelewengan Program Sembako kepada Para Kepala Desa

- 11 Januari 2022, 20:50 WIB
Polres Lebak Sosialisasi Pencegahan Penyelewengan Program Sembako
Polres Lebak Sosialisasi Pencegahan Penyelewengan Program Sembako /Foto : Instagram @polres_lebak/

 

PORTAL LEBAK- Memastikan tidak terjadinya penyelewengan bantuan dari Program Sembako, Polres Lebak bekerjasama dengan Dinas Sosial memberikan arahan serta sosialisasi Program Sembako kepada para Kepala Desa.

Sosialisasi untuk memastikan setiap program tepat sasaran serta mencegah terjadinya penyelewengan. Polres Lebak Polda Banten bekerjasama dengan Dinas Sosial (Dinsos) Lebak berikan Arahan dan sosialisasi Program Sembako atau BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) kepada para Kepala Desa di Aula Sanika Satyawada Polres Lebak, pada Senin 10 Januari 2022.

Seperti dikutip PortalLebak.com dari Instagram @polres_lebak Kegiatan yang dihadiri oleh Kapolres Lebak AKBP Teddy Rayendra S.I.K, M.I.K, Kadinsos Kabupaten Lebak H. Eka Darmana Putra S.Pd, MM, AMPM BRI Cabang Rangkasbitung Edi Ahyad, Kasat Intelkam IPTU E. Sutanto, Kaur Intelkam IPDA Budi Santoso, Kabid Linjamsos Agus Setiawan dan Para Kepala Desa di wilayah Kecamatan Wanasalam, Malingping, Cijaku dan Cigemblong.

Baca Juga: Kabar Baik, 77 Personel Polres Lebak Dapat Kenaikan Pangkat

Kapolres Lebak Polda Banten AKBP Teddy Rayendra,SIK,M.I.K. mengatakan," ya hari ini, Polres Lebak Polda Banten bekerjasama dengan Dinsos Lebak berikan arahan dan sosialisasi program sembako /BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) kepada para kepala desa di aula Sanika Satyawada Polres Lebak," ujar Teddy.

"Tujuan dari kegiatan ini guna mencegah terjadinya penyelewengan dan agar program sembako tepat sasaran sesuai dengan peruntukannya," ungkapnya.

"Namanya Bantuan Pemerintah tujuannya pasti untuk mensejahterakan masyarakat termasuk BLT (Bantuan Langsung Tunai) maupun BPNT (Bantuan Pangan Non Tunai) Guna membantu ekonomi masyarakat," tambahnya.

Baca Juga: Polres Lebak Siapkan Operasi Lilin Maung Jelang Libur Natal dan Tahun Baru Nataru

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x