Lima Bulan Tinggal di Gubuk Huntara, Masyarakat Korban Banjir Bandang Lebak Minta Direlokasi

- 10 Juli 2020, 12:42 WIB
Sejumlah masyarakat korban bencana alam banjir bandang dan longsor di Kabupaten Lebak, Banten meminta direlokasi ke tempat yang layak huni dan sehat.
Sejumlah masyarakat korban bencana alam banjir bandang dan longsor di Kabupaten Lebak, Banten meminta direlokasi ke tempat yang layak huni dan sehat. /- Foto: Antara

PORTAL LEBAK - Lima bulan tinggal di hunian sementara (huntara), masyarakat korban bencana alam banjir bandang dan longsor di Kabupaten Lebak, Banten meminta direlokasi.

Di lokasi huntara, warga menempati gubuk-gubuk yang dibangun seadanya dengan plastik terpal dan hamparan bambu.

Saat hujan dipastikan bocor di sana sini dan kepanasan saat terik matahari.

Baca Juga: Harga Jual Anjlok Saat Panen Cengkeh di Lebak, Petani Menangis

"Kita sudah tinggal lima bulan di sini, tidak nyaman," kata Iyan, Kepala Dusun di pengungsian Huntara I Cigobang Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Kamis 9 Juli 2020.

Warga, kata Iyan, berharap pemerintah merelokasi mereka ke tempat yang layak huni dan sehat.

Saat ini, Blok Huntara I dihuni sekitar 36 Kepala Keluarga (KK).

Baca Juga: Rekor Kasus Baru Covid-19, Indonesia Tambah 2.657 Jawa Barat 962 Jawa Timur 517 Banten Cuma 11

Huntara seadanya dengan fasilitas minim tersebut dibangun masyarakat dan relawan. Belum lagi kondisi air keruh dan berwarna.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x