Ratusan Mahasiswa Baru Kampus Unilam Rangkasbitung Akan Join PKKMB, Ini Dia Materinya

- 2 September 2023, 17:28 WIB
Universitas La Tansa Mashiro (Unilam) Rangkasbitung akan menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru.
Universitas La Tansa Mashiro (Unilam) Rangkasbitung akan menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru. /Foto: Portal Lebak/Topan Aribowo Soesanto/

PORTAL LEBAK - Memasuki tahun ajaran baru, Universitas La Tansa Mashiro (Unilam) Rangkasbitung akan menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru (PKKMB), pada 8-9 September 2023.

"Tentunya, melalui aktivitas PKKMB ini, mahasiswa baru nantinya diharapkan bisa mudah melakukan proses adaptasi dengan lingkungan kampus," ujar Dede Suharna, Ketua panitia PKKMB Unilam, kepada PortalLebak.com di lingkungan Kampus, Sabtu 2 September 2024.

Kegiatan PKKBM Unilam tahun 2023, menurut Dede adalah kegiatan yang pertama digelar, pasca-perubahan status dari perguruan tinggi ke universitas.

Baca Juga: Polemik Pelantikan Rektor UNS Berlanjut, Kegiatan Akademik dan Non Akademik Kampus Berjalan Normal

"Tema 'Generasi Beberapa Karakter Dalam Menghadapi Era Industri 4.0, Era Society 5.0 Untuk Mewujudkan Green University' kami usung pada PKKBM kali ini," paparnya.

Dede sekaligus menjabarkan, berdasarkan arahan Kemendikbudristekdikti, materi yang akan diberikan kepada mahaswa baru dalam aktivitas itu, yakni berupa pengenalan kampus, sistem pembelajaran dan kemahasiswaan, pendidikan karakter, bela negara.

"Termasuk materi pencegahan kekerasan seksual di kampus oleh pemateri dari para akademisi Universitas Tirtayasa (Untirta)," jelasnya.

Baca Juga: Polemik Pelantikan Rektor UNS Berlanjut, Kegiatan Akademik dan Non Akademik Kampus Berjalan Normal

Data sementara kata Dede peserta KKMB Unilam yang mendaftar sebanyak 375 mahasiswa baru

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x