Waspada Xanthelasma berupa Bercak Kuning di Seputar Kelopak Mata Akibat Kolesterol

- 15 Januari 2024, 06:56 WIB
Kenali dan waspadai xanthelasma, bercak kuning di seputar kelopak mata karena kolesterol.
Kenali dan waspadai xanthelasma, bercak kuning di seputar kelopak mata karena kolesterol. /Foto: cosmeticlaserskinsurgery.com/kompilasi/

PORTAL LEBAK - Xanthelasma merupakan bercak di seputar mata yang memiliki ciri berwarna kekuningan, ditimbulkan karena adanya penumpukan kolesterol, di bawah jaringan kulit mata.

Dokter spesialis kulit dan kelamin RSUPN Dr. Cipto Mangunkusumo dr. Larisa Paramitha, Sp.KK(K), Sp.DVE., Subsp.OBK menyatakan xanthelesma bukan berupa lemak. 

“Terjadi karena adanya penumpukan kolesterol, bukan lemak. Kolesterol menumpuk di jaringan bawah kulit seputar mata," ungkap dr. Larisa Paramitha.

Baca Juga: Postur duduk yang benar kurangi sindrom mata komputer

"Sebetulnya xanthelasma dikategorikan penyakit tidak berbahaya, namun (orang-Red) kerap datang ke dokter karena mengeluh terkait estetik akibat penyakit itu,” ujarnya, dikutip PortalLebak.com dari Antara.

Xanthelasma merupakan bercak yang bentuknya khas, terjadi di seputar mata dengan warna kekuningan atau oranye. Tanda penyakit ini terdapat batas tegas bahkan dapat melebar, dengan tekstur datar, tidak cembung atau menonjol.

Di beberapa kasus, khususnya orang dengan kulit yang lebih gelap, penyakit xanthelasma mencuat dengan bercak sedikit lebih gelap.

Baca Juga: Heechul Super Junior Dioperasi Mata, Tapi Yang Ada Di Pikirannya Buat Ibunya Tak Bisa Bicara

Menurut dr. Larisa xanthelasma tergolong bukan penyakit berbahaya serta tak mengakibatkan rasa sakit meski bercak kuning tersebut ditekan. Meski demikian setiap penderita xanthelasma kerap datang dengan keluhan bercak di mata ingin diobati karena terkait estetika.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x