Ketua Dewan Pers Prof Azyumardi Azra Sesak Nafas Saat di Perjalanan, Dirawat di RS Serdang Malaysia

18 September 2022, 02:25 WIB
Suasana Rumah Sakit Serdang, di Selangor, Malaysia, Sabtu (17/9/2022). /Foto: ANTARA/Virna P Setyorini/

PORTAL LEBAK - Ketua Dewan Pers Profesor Azyumardi Azra mengalami sesak nafas saat perjalanan ke Kuala Lumpur, Malaysia.

Prof Azyumardi Azra selanjutnya dirawat intensif di Coronary Care Unit (CCU) Rumah Sakit Serdang, Negeri Selangor, Malaysia, pada Sabtu 17 September 2022.

Pihak rumah sakit Serdang mengungkapkan, Profesor Azyumardi Azra sudah dipindah dari perawatan di ruang zona merah, Departemen Trauma dan Gawat Darurat, ke CCU RS Serdang agar menjalani perawatan lebih lanjut.

Baca Juga: Dewan Pers Beri Dukungan dalam Kasus Gugatan Perdata Rp100 Triliun Terhadap 6 Media di Makassar

"Beliau (Prof Azra) ditidurkan. Semoga kondisinya diharapkan lebih stabil," ujar Koordinator Fungsi Penerangan Sosial dan Budaya KBRI Kuala Lumpur, Yoshi Iskandar.

Saat ini KBRI masih menunggu pertimbangan tim dokter RS Serdang soal kemungkinan Profesor Azyumardi Azra dapat dipindah perawatan ke rumah sakit di Kota Kuala Lumpur.

Selain itu, Keluarga Profesor Azyumardi Azra telah sampai di Kuala Lumpur Sabtu sore dan bergegas ke rumah sakit.

Baca Juga: PM Malaysia Ismail Sabri Percaya Presiden Joko Widodo dan Jajarannya Bisa Selesaikan Masalah ASEAN

Prof Azra, dikutip PortalLebak.com dari Antara dirawat di Rumah Sakit Serdang, Selangor, sejak Jumat 16 September 2022 sore.

Cendekiawan Muslim Indonesia tersebut sebelumnya mengalami sesak nafas dalam penerbangan menuju Kuala Lumpur.

Profesor Azyumardi Azra akan menghadiri undangan dari Angkatan Belia Islam Malaysia (ABIM) dalam acara Konferensi Internasional Kosmopolitan Islam, di Selangor, Malaysia, 17 September 2022.

Baca Juga: Roger Federer Dapat Ucapan Selamat Datang di Klub dari Serena Williams: Aku Selalu Mengagumimu

Presiden ABIM Muhammad Faisal Abd Aziz mengungkapkan Profesor Azyumardi Azra telah dijadwalkan menjadi salah satu pembicara dalam konferensi itu.

Sedangkan beberapa pembicara lain di acara itu berasal dari negara Malaysia, Indonesia termasuk Brunei Darussalam.

Konferensi tersebut akan dibuka oleh Ketua Emeritus Institut Internasional Pemikiran Islam (IIIT) Anwar Ibrahim.***

Editor: Dwi Christianto

Tags

Terkini

Terpopuler