Malam Natal, Wali Kota Bogor dan Muspida Patroli Naik Sepeda Motor

- 25 Desember 2020, 15:58 WIB
Patroli Malam Natal di Kota Bogor
Patroli Malam Natal di Kota Bogor /Foto : Penerangan Korem 061/Suryakancana/

PORTAL LEBAK - Wali Kota Bogor bersama jajaran Musyawarah Pimpinan Daerah (Muspida) Kota Bogor menggelar patroli pada malam Natal, Kamis 24 Desember 2020 malam.

Dengan menggunakan kendaraan roda dua, mereka berkeliling kota hujan untuk memastikan suasana malam Natal berlangsung kondusif.

Komandan Korem 061/Suryakancana Brigjen TNI Achmad Fauzi, Kapolresta Bogor Kota Kombes Hendri Fiuser dan Komandan Kodim 0606/Kota Bogor Kolonel Inf Robby Bulan.

Baca Juga: Dibantu Beberapa Ormas Islam, Ibadah Malam Natal Berlangsung Aman dan Kondusif

Baca Juga: Dewi Perssik Terpapar Covid-19, Wajahnya Jadi Begini

Dengan menggunakan sepeda motor, Bima Arya dan Muspida patroli di malam Natal memantau Gereja dan Pos Pengamanan.

Patroli diawali dengan apel kesiapan personel di Balai Kota Bogor, mulai dari unsur TNI, Polri, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) hingga Dinas Perhubungan Kota Bogor.

“Kita berikhtiar secara maksimal untuk menjamin bahwa ibadah Natal berjalan dalam suasana yang kondusif, dalam suasana yang tertib dan damai,” ujar Bima Arya dikutip PortalLebak.com dari akun Instagram @pemkotbogor.

Baca Juga: FIFA Batalkan Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia Akibat Pandemi Covid-19

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x