Lantamal III Tetap Perhatikan Kesehatan Prajurit yang Tergabung SAR Kecelakaan Sriwijaya Air SJ 182

- 14 Januari 2021, 17:23 WIB
Prajurit TNI AL rapid tes Antigen
Prajurit TNI AL rapid tes Antigen /Foto: tnial.mil.id/

PORTAL LEBAK - Proses evakuasi kecelakaan pesawat Sriwijaya Air SJ182 masih berlangsung hingga hari ini. Beberapa tim dari berbagai lembaga bersinergi melaksanakan Search and Rescue (SAR) di sekitar Pulau Laki dan Pulau Lancang, Kepulauan Seribu, Jakarta.

TNI Angkatan Laut (TNI AL) yang tergabung dalam satuan tugas SAR di bawah komando Kepala Badan SAR Nasional menerjunkan beberapa anggota terbaiknya dalam operasi ini.

Demi menjaga stamina dan khususnya kesehatan prajurit di masa pandemi Covid-19 ini, Pangkalan Utama TNI AL III (LANTAMAL III) melakukan rapid test Antigen kepada anggotanya yang tergabung dalam pencarian korban maupun kotak hitam (black box) pesawat berplat PK-CLC tersebut.

Baca Juga: BRI Sebut 350 Ribu UMKM Telah Tergabung Dalam Ekosistem Digital

Baca Juga: Pencarian Pesawat Sriwijaya Air SJ 182 Terkendala Cuaca, Kabasarnas: Safety First

Dikutip dari akun Instagram TNI Angkatan Laut, pelaksanaan rapid test antigen kepada para prajurit dipimpin oleh Kadiskes Lantamal III drg. Agung May Setiana di Posko Koarmada I Dermaga JICT-2 Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta.

Rapid test dilakukan di sela-sela giat SAR tersebut guna memperhatikan kondisi kesehatan prajuritnya di setiap tugas dan kondisi lingkungan saat ini yang rawan terinfeksi Covid-19.

Baca Juga: Pasokan Listrik Jawa-Bali Dijaga Hingga 25 Januari 2021 Selama PPKM

Baca Juga: Presiden Jokowi Divaksin, IHSG Menguat Tapi Saham Farmasi Malah Ditutup Anjlok

Halaman:

Editor: Didin


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x