Ibu Kota Jokowi, Usulan Fadli Zon untuk Nama IKN di Penajam Paser Utara Kaltim

- 18 Januari 2022, 15:23 WIB
Fadli Zon mengusulkan nama 'Nusantara' diganti dengan ''Ibu Kota Jokowi', sama seperti Kazakhstan yang nama Ibu Kota Negaranya sama dengan nama presidennya.
Fadli Zon mengusulkan nama 'Nusantara' diganti dengan ''Ibu Kota Jokowi', sama seperti Kazakhstan yang nama Ibu Kota Negaranya sama dengan nama presidennya. /Foto: Instagram @fadlizon/

Menurut Fadli Zon, nama 'Nusantara' mempunyai pengertian sendiri bagi sebagai wilayah Indonesia.

"'Nusantara' kurang cocok jd nama ibukota baru. Nusantara punya pengertian sendiri sbg wilayah Indonesia, belum lg ada 'Wawasan Nusantara'," cuit Fadli Zon, dikutip PortalLebak.Com dari akun Twitter @fadlizon pada Selasa, 18 Januari 2022.

Baca Juga: Rancangan Istana Negara di Ibu Kota Baru, Tersirat Filosofi Burung Garuda

Alih-alih mendukung nama 'Nusantara', seperti dukugan fraksinya di DPR terhadap RUU IKN, Fadli justru mengusulkan usulan 'Jokowi' sebagai nama Ibu Kota Negara baru itu.

"Usul saya nama ibu kota langsung saja 'Jokowi'," tegasnya.

Baca Juga: Ratusan KK Terdampak Banjir di Kabupaten Sekadau Kalimantan Barat, Danramil Bantu Evakuasi Disabilitas

Fadli beralasan, usulannya agar IKN memakai nama 'Jokowi' karena sama dengan Kazakhstan yang nama Ibu Kota Negaranya sama dengan nama presidennya.

"Sama dengan ibu kota Kazakhstan 'Nursultan' (dr nama Presiden Nursultan Nazarbayev)," ujar Fadli.***

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x