Komnas HAM: Irjen Pol. Ferdy Sambo Akui Jadi Dalang Pembunuhan Brigadir J

- 13 Agustus 2022, 10:25 WIB
Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik (kiri) bersama Komisioner Komnas HAM Beka Ulung (tengah) dan Choirul Anam (kanan) menyampaikan keterangan pers di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Jumat (12/8/2022). Komnas HAM perdana memeriksa Irjen Ferdy Sambo setelah ditetapkan sebagai tersangka terkait dugaan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J) yang dalam keterangannya mengaku sebagai aktor utama tewasnya Brigadir J.
Ketua Komnas HAM Ahmad Taufan Damanik (kiri) bersama Komisioner Komnas HAM Beka Ulung (tengah) dan Choirul Anam (kanan) menyampaikan keterangan pers di Mako Brimob, Kelapa Dua, Depok, Jawa Barat, Jumat (12/8/2022). Komnas HAM perdana memeriksa Irjen Ferdy Sambo setelah ditetapkan sebagai tersangka terkait dugaan pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat (Brigadir J) yang dalam keterangannya mengaku sebagai aktor utama tewasnya Brigadir J. /ANTARA FOTO: ASPRILLA DWI ADHA/

PORTAL LEBAK - Ketua Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) Ahmad Taufan Damanik mengungkapkan Mantan Kadiv Propam Polri Irjen Pol. Ferdy Sambo (FS) akui jadi dalang kasus pembunuhan Brigadir Nofriansyah Yoshua Hutabarat atau Brigadir J.

Ahmad memaparkan Irjen Pol. Ferdy Sambo akui telah merekayasa sejak awal dan mengubah alias mendisinformasi kasus ini, supaya konstruksi awal, adalah polisi tembak polisi.

"Pengakuan FS (Irjen Pol. Ferdy Sambo) bahwa dia adalah aktor utama," ungkap Ahmad Taufan Damanik, Jumat malam.

Baca Juga: Kadiv Humas Polri: Ada Penyesatan Informasi di Awal Kasus Brigadir J, Kami Sampaikan Sesuai Informasi Penyidik

"Dia (FS) mengakui jika bersalah dalam merekayasa kasus itu, dan mengaku paling bertanggung jawab," tambahnya, dilansir PortalLebak.com dari Antara.

Taufan memaparkan, Irjen Pol. Ferdy Sambo menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh pihak dan masyarakat Indonesia, atas perbuatannya itu.

Seperti diketahui, Ferdy Sambo diperiksa Komnas HAM di suatu ruang khusus sejak pukul 15.00 WIB.

Baca Juga: Hasil Penyelidikan Timsus Kapolri Tetapkan Brigadir RR Sebagai Tersangka Pembunuhan Berencana Brigadir J

Tim Komnas HAM menurunkan Ketua Ahmad Taufan Damanik, serta dua komisioner lainnya yaitu Mohammad Choirul Anam serta Beka Ulung Hapsara.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x