Korban Terjerat Kabel Fiber Optik, Sultan Rifat Alfatih Merayakan Ulang Tahunnya di Rumah Sakit

- 17 September 2023, 19:48 WIB
Hari ini, Minggu 17 September 2023, Sultan Rifat genap berusia 21 tahun terpaksa merayakan ulang tahunnya di ruang perawatan RS Polri, Kramatjati, Jakarta Timur.
Hari ini, Minggu 17 September 2023, Sultan Rifat genap berusia 21 tahun terpaksa merayakan ulang tahunnya di ruang perawatan RS Polri, Kramatjati, Jakarta Timur. /Foto: Handout/Orang Tua Sultan Rifat Alfatih/

PORTAL LEBAK – Sultan Rifat Alfatih, korban terjerat kabel fiber optik (FO) milik PT Bali Towerindo Sentra, Tbk. Ia dirawat selama lebih dari 2 bulan di RS Polri dengan perhatian khusus dari Kapolri Jenderal (Pol) Listyo Sigit Prabowo.

Sejak kecelakaan akibat kabel fiber optik pada awal Januari 2023, Sultan Rifat dirawat di beberapa rumah sakit, termasuk RS. Fatmawati, RSCM dan per 3 Agustus 2023 dirawat di RS Polri. 

Hari ini, Minggu 17 September 2023, korban terjerat fiber optik, Sultan Rifat Alfatih genap berusia 21 tahun terpaksa merayakan ulang tahunnya di ruang perawatan RS Polri.

Baca Juga: Karena Kecelakaan Kabel Bali Tower, Sultan Rifat Alfatih Terpaksa Jalani Operasi Demi Perlebar Saluran Makan

"Iya, hari ini adalah hari ulang tahun Sultan yang ke-21 dan tepat 245 hari sejak kecelakaan awal Januari lalu," ungkap Herawati, ibunda Sultan Rifat, saat dihubungi media Minggu pagi.

“Menurut tim medis, Sultan Rifat ke depannya masih harus menjalani beberapa operasi, antara lain perbaikan fungsi menelan; serta fungsi audio. Sultan Rifat akan menjalani beberapa tahapan operasi pelebaran," kata Herawati.

"Operasi pelebaran, khususnya proses pelebaran saluran esofagus yang menyempit akibat luka traumatis akibat kecelakaan. Mudah-mudahan setelah melalui beberapa tahap operasi pelebaran, fungsi menelan dan makan bisa kembali normal," paparnya.

Baca Juga: Kasus Fiber Optik Bali Tower, Orang Tua Sultan Rifat AlFatih Diperiksa Polda Metro Jaya: Ini yang Diungkap

Herawati mengungkapkan, saat ini Sultan Rifat telah melalui pemekaran tahap pertama dan tahap selanjutnya akan dilakukan setiap minggunya.

Secara fisik, kondisi Sultan Rifat sudah membaik, berat badannya melebihi 52 kg, serta kondisi organ hati dan ginjalnya yang sempat bermasalah pada awal Agustus tahun lalu, kini sudah kembali normal.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x