KUA Bukan Hanya Soal Pernikahan Saja, Bakal Menjadi Hub Urusan Agama

- 14 Maret 2024, 16:30 WIB
 Ilustrasi - Prosesi akad nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten, Jumat 1 Februari 2024. Soal Kementerian Agama ingin KUA bukan hanya soal urus menikah, melainkan semua urusan agama.
Ilustrasi - Prosesi akad nikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Kecamatan Pinang, Kota Tangerang, Banten, Jumat 1 Februari 2024. Soal Kementerian Agama ingin KUA bukan hanya soal urus menikah, melainkan semua urusan agama. /ANTARA FOTO/Sulthony Hasanuddin/

 

PORTAL LEBAK - Direktur Jenderal Bimbingan Masyarakat (Bimas) Islam, Kemenag RI Kamaruddin Amin mengatakan Kantor Urusan Agama (KUA) bakal menjadi hub atau pusat berbagai urusan soal agama, bukan hanya soal pernikahan.

“KUA ini akan menjadi hub, menjadi pusat layanan keagamaan untuk semua agama,” ucap Komaruddin dikutip melalui Antara.

Selama ini, KUA hanya dianggap sebagai tempat untuk urus pernikahan saja. Kamaruddin menyebutkan bahwa KUA bisa melayani permasalahan keagamaan, seperti bimbingan keagamaan, penyuluhan keagamaan, hingga menjadi tempat menyelesaikan masalah keagamaan.

Baca Juga: Menteri Agama: kantor Urusan Agama atau KUA Akan Melayani Pekerjaan Semua Agama

“Jadi, bukan hanya pencatatan peristiwa nikah, tapi banyak sekali jenis layanan yang bisa dilakukan di sana,” lanjutnya.

Untuk dapat mewujudkan diversifikasi layanan di KUA, maka Kemenag tengah mengintensifkan komunikasi, baik secara internal maupun antar Kementerian/Lembaga dan pemangku kepentingan lainnya.

“Revitalisasi itu kan termasuk fisiknya, sistemnya, SDM-nya, pola pikirnya, begitu,” ungkapnya.

Baca Juga: Juru Bicara Kementerian Agama: Surat Edaran Tidak Melarang Penggunaan Pengeras Suara Selama Ramadhan

Halaman:

Editor: Abror Fauzi


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x