Indonesia Peringkat 6 di Dunia, Negara yang Dinilai Berhasil Atasi Pandemi Covid-19

- 8 September 2021, 08:30 WIB
Data yang diungkap penulis Joe Hasell melalui laman ourworldindata.org, mengungkap negara-negara yang telah mampu melindungi baik sektor kesehatan maupun ekonomi di masa pandemi Covid-19 (01/09/2021).
Data yang diungkap penulis Joe Hasell melalui laman ourworldindata.org, mengungkap negara-negara yang telah mampu melindungi baik sektor kesehatan maupun ekonomi di masa pandemi Covid-19 (01/09/2021). /Foto: ourworldindata.org/Grafik/

 Baca Juga: Pengadilan Amerika: Pemegang Saham Bisa Ajukan Beberapa Klaim 737 MAX Kepada Dewan Direksi Boeing

Tercatat negara urutan negara terbaik dalam mengatasi pandemi dan mampu mempertahankan ekonomi negaranya, yakni; Taiwan, Korea Selatan, Lithuania, Finlandia, Norwegia, dan Indonesia berada di urutan nomor enam.

Jika dibandingkan, hal yang luar biasa telah mampu dicapai Indonesia dikaitkan dengan Taiwan yang menempati urutan pertama.

Taiwan berpenduduk 23 juta dan dengan pendapatan produk domestik bruto yang kaya. Selanjutnya, Korea selatan negara kaya dengan jumlah penduduknya 51 juta jiwa.

Selanjutnya, negara Lithuania, Finland dan Norwegia berpenduduk dibawah 10 juta jiwa.

 Baca Juga: Produsen Mobil Sport Inggris Lotus Ekspansi Penjualan ke China Saingi Porsche

Bandingkan dengan Indonesia yang berpenduduk 270 juta jiwa dan wilayah jauh lebih luas dan kondisi ekonomi tak sebaik dibandingkan kelima negara itu.

Berdasarkan data itu, Amerika Serikat sebagai negara adidaya dunia berada pada urutan ke-14, begitu pula Inggris pada urutan 36.

Penelitian Joe Hasell menunjukkan respons negara terhadap pandemi, dibingkai dalam keseimbangan antara melindungi kesehatan masyarakat dan melindungi ekonomi.

Baca Juga: Santunan Korban Covid-19 dari Pemerintah Kabupaten Lebak, Ini Syaratnya

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah