Percepat ASEAN Jadi Pusat Pertumbuhan Dunia, Menko PMK: Pemuda Pegang Peran Kunci

- 22 November 2023, 14:52 WIB
Menko PMK Muhajir Effendy hadir dalam Seminar Nasional Beyond ASEAN 2023 : Fostering Meaningful Youth Participation di Gedung Herritage Kemenko PMK pada Rabu (22/11/2023).
Menko PMK Muhajir Effendy hadir dalam Seminar Nasional Beyond ASEAN 2023 : Fostering Meaningful Youth Participation di Gedung Herritage Kemenko PMK pada Rabu (22/11/2023). /Foto: Handout/Kemenko PMK/

PORTAL LEBAK -- Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) Muhadjir Effendy menegaskan kunci penting agar ASEAN jadi pusat pertumbuhan dunia yakni melalui partisipasi pemuda ASEAN semaksimal mungkin di berbagai tahapan pembangunan nasional.

"Kita tahu, kualitas pemuda sangat menentukan kualitas pembangunan ekonomi, sosial, lingkungan, dan budaya di ASEAN. Kita punya tanggung jawab bersama demi mengembangkan potensi pemuda ASEAN," kata Muhadjir Effendy.

Muhadjir Effendy mengungkapkan pandangannya saat berikan sambutan dalam Seminar Nasional 'Beyond ASEAN 2023: Fostering Meaningful Youth Participation', di Gedung Herritage Kemenko PMK, Rabu (22 November 2023).

Baca Juga: Peraih Medali Asian Para Games APG Hangzhou Akan Diberikan Rumah. Ini Alasan Menko PMK

Berdasarkan data, di dunia terdapat 1,2 miliar pemuda berusia 15 – 24 tahun, atau sama dengan 16 persen populasi global dunia. Dari jumlah itu di ASEAN ada 224,2 juta pemuda berusia 15-35 tahun, merupakan sepertiga populasi di Asia Tenggara.

Sedangkan di Indonesia, 24 persen dari populasi penduduk merupakan pemuda. Proporsi pemuda yang besar ini merupakan bonus demografi yang dapat dioptimalkan untuk mencapai berbagai tujuan pembangunan.

Menko Muhadjir menjelaskan pual soal isu literasi serta transformasi digital - menjadi isu penting dan sangat diperhatikan pemuda ASEAN di proses pembangunan.

Baca Juga: Menko PMK Beri Perintah, Bentuk Sekretariat Bersama dan Layani Orang Lanjut Usia Lansia

"Akselerasi digital sudah ada saat pandemi, juga ketika itu kita melihat bagaimana pemuda berperan penting untuk mengedukasi kelompok masyarakat lain tentang keterampilan digital," nilanya.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x