Kapolres Pimpin Sertijab di Jajarannya, Ini Pejabat Baru di Polres Lebak

- 11 Februari 2021, 22:28 WIB
Kapolres Lebak pimpin sertijab Wakapolres, Kasat Lantas, Kapolsek Bayah dan Kapolsek Malingping, Kamis (11/2/2021).
Kapolres Lebak pimpin sertijab Wakapolres, Kasat Lantas, Kapolsek Bayah dan Kapolsek Malingping, Kamis (11/2/2021). /Foto: Instagram/@polres_lebak/

PORTAL LEBAK - Serah terima jabatan (sertijab) di jajaran kepolisian resort Kabupaten Lebak mensyiratkan tugas polisi sebagai pengayom masyarakat yang harus dilakukan. 

Sehingga Kapolres Lebak AKBP Ade Mulyana memimpin memimpin upacara sertijab, jajaran di bawahnya, termasuk sertijab Wakapolres Lebak, Kasat Lantas Lebak, Kapolsek Malingping serta Kapolsek Bayah, di Aula Sanika Satyawada, Polres Lebak, Kamis 11 Februari 2021.

Serah terima Wakapolres Lebak dari Kompol Ari Satmoko, kepada Kompol Supeno, Kasat Lantas Lebak dari AKP Try Wilarno, kepada AKP Tiwi Afrina.

Baca Juga: Panglima TNI dan Gubernur Jatim Cek Prokes PPKM Skala Mikro di Surabaya

Baca Juga: Jenderal Listyo Sigit: Polri Siapkan 13.500 Nakes dan 40.366 Bhabinkamtimas Sebagai Tracer Penyebaran Covid-19

Selain itu, Kapolsek Malingping diserah terimakan dari Kompol Rafimanufura, kepada Eko Widodo, dan sertijab Kapolsek Bayah dari AKP Suharto kepada Rohmatul Amri.

Seperti dikutip PortalLebak.com dari @polres_lebak, pergantian ini sudah sesuai dengan Keputusan Kepolisian Daerah Banten Nomor: KEP/111/11/2021 tanggal 1 Februari 2021.

"Mutasi suatu bentuk pembinaan karier yang di embah oleh setiap fungsi SDM, Mudah - mudahkan dengan adanya mutasi menjadi lebih berwarna sehingga kemampuan kita menjadi lengkap", ujar Kapolres Lebak, AKBP Ade Mulyana.

Baca Juga: Innalillahi, Ketua Persit Kodim 0603 Lebak dr. Yeni Setyo Herwanti Meninggal Dunia

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x