Pemkab Lebak Raih Inagara Award 2020 dari Lembaga Administrasi Negara

- 8 Agustus 2020, 23:12 WIB
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dalam seremoni penyerahan penghargaan Inagara Award 2020 dari Lembaga Administrasi Negara (LAN) secara virtual, Kamis 6 Agustus 2020.
Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya dalam seremoni penyerahan penghargaan Inagara Award 2020 dari Lembaga Administrasi Negara (LAN) secara virtual, Kamis 6 Agustus 2020. /- Foto: Dok. Humas Kabupaten Lebak.

PORTAL LEBAK - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Lebak, Provinsi Banten meraih penghargaan Inagara Award 2020.

Penghargaan Inagara Award 2020 diberikan oleh Lembaga Administrasi Negara Republik Indonesia (LAN-RI).

Ini merupakan penghargaan tertinggi yang diberikan kepada Pemerintah Daerah yang dinilai melakukan terobosan inovasi terbaik dalam bidang administrasi pemerintahan dan pelayanan Publik.

Baca Juga: Jembatan Cibeureum Curugbitung Sudah Bisa Dilalui Sejak Pertengahan Juli

Pemkab Lebak di bawah kepemimpinan Bupati Iti Octavia Jayabaya dinilai memiliki komitmen dalam hal penilaian tersebut.

Penyerahan penghargaan Inagara Award 2020 dilakukan secara virtual di Ruang Data Centre Setda Lebak, Kamis 6 Agustus 2020.

"Syukur Alhamdulillah. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi atas komitmen Pemerintah Daerah Kabupaten Lebak dalam berinovasi," kata Bupati Iti Octavia Jayabaya.

Sebagaimana dikutip PortalLebak.com dari Antara, LAN menetapkan sejumlah kriteria dalam memilih daerah yang masuk ke dalam nominasi penerima Inagara 2020.

Baca Juga: Pandemi Covid-19, Petani Jahe Kabupaten Lebak Ketiban Rezeki

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x