Bukit Curahem Shorea Forest Menanti Kunjungan Wisatawan di Era New Normal

- 23 Juni 2020, 06:00 WIB
Camping area di Bukit Curahem Shorea Forest, Desa Sukanegara, Kecamatan Gunungkencana, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten.
Camping area di Bukit Curahem Shorea Forest, Desa Sukanegara, Kecamatan Gunungkencana, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten. /- Foto: Dok. Abdul Aziz.

Baca Juga: Bisnis Recehan Bahan Bakar Eceran, Perusahaan Amerika Ekspansi Ke Lebak

Kaur Keuangan Desa Sukanegara yang juga sebagai salah satu pengelola, Abdul Aziz mengungkapkan, Bukit Curahem menerapkan konsep ekowisata sekaligus ekoturisme.
Artinya, konsep wisata berupa pariwisata yang menerapkan wawasan sadar dalam menjaga lingkungan dan aspek konservasi alam.

Sekaligus juga aspek pemberdayaan sosial budaya dan ekonomi masyarakat lokal serta memuat aspek edukasi untuk masyarakat dan para pengunjung.

Selain karena potensi keindahan alam, pengelola juga berniat ingin membangkitkan perekonomian masyarakat desa dengan hadirnya destinasi wisata ini.

Salah satu spot di Bukit Curahem Shorea Forest.
Salah satu spot di Bukit Curahem Shorea Forest. - Foto: Dok. Abdul Aziz.
"Harapannya, dengan adanya wisata alam ini semoga ke depannya perekonomian masyarakat bisa meningkat," terang Abdul Aziz kepada PortalLebak.com.

Abdul Aziz menjelaskan, saat ini Bukit Curahem masih dalam proses finishing fasilitas pendukung.

Baca Juga: Sempat Heboh Karena Hasil Rapid Test Reaktif, Dewi Sudah Boleh Pulang

Wisata alam ini, lanjutnya, juga belum resmi dilaunching. Namun, nyatanya wisatawan telah mulai berdatangan, terutama yang berasal dari kecamatan tetangga.

"Jadwal launching menunggu pencabutan surat Dispar Lebak terkait penutupan sementara di masa pandemi Covid-19," terang Abdul Aziz.

(Kanan ke Kiri) Kaur Keuangan Desa Sukanegara, Kasi Ekbang dan Kesra, Ketua LPM, Kepala Desa Sukanegara, Ibu Kepala Desa Sukanegara dan Ketua BPD Desa Sukanegara.
(Kanan ke Kiri) Kaur Keuangan Desa Sukanegara, Kasi Ekbang dan Kesra, Ketua LPM, Kepala Desa Sukanegara, Ibu Kepala Desa Sukanegara dan Ketua BPD Desa Sukanegara. Foto: Dok. Abdul Aziz.
Menurut Abdul Aziz, saat dibuka resmi nanti, pengelola akan menerapkan protokol kesehatan pencegahan Covid-19.

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x