Bantuan 15 Ton Penanganan Darurat Wilayah NTT, Tiba di Bandara El Tari

- 8 April 2021, 21:17 WIB
Pesawat kargo yang membawa bantuan penanganan darurat siklon tropis Seroja tiba di Bandar Udara (Bandara) El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur pada Kamis pagi (8/4/2021).
Pesawat kargo yang membawa bantuan penanganan darurat siklon tropis Seroja tiba di Bandar Udara (Bandara) El Tari, Kupang, Nusa Tenggara Timur pada Kamis pagi (8/4/2021). /Foto: bnpb.go.id/Kedeputian Bidang Penanganan Darurat BNPB/

Baca Juga: Daftar lengkap kendaraan yang berhak menerima insentif PPnBM

Baca Juga: KJRI San Francisco Kuatkan Mental WNI di Tengah Kekerasan Rasial Terhadap Warga Keturunan Asia

Di samping itu, salah satu bentuk dukungan yang diberikan kepada warga terdampak yaitu pelayanan dapur umum. TNI di bawah Kodam Udayana menggelar 28 dapur umum yang tersebar di 8 kabupaten terdampak.

Data terakhir berdasarkan koordinasi antar posko tadi malam (7/4), total korban jiwa di beberapa kabupaten dan kota terdampak berjumlah 138 jiwa. Rincian korban meninggal dunia tersebut, yaitu Kabupaten Flores Timur 67 jiwa, Lembata 32, Alor 25, Kupang 5, Malaka 4, Sabu 2, Ngada 1, Ende 1 dan Kota Kupang 1.

Sedangkan hilang, total dari laporan pertemuan koordinasi berjumlah 61 jiwa. Rincian sebagai berikut Kabupaten Lembata 35, Alor 20 dan Flores Timur 6.

Baca Juga: Bocoran Ikatan Cinta 8 April 2021: Demi Menutupi Kebohongan Elsa, Ricky Minta Imbalan Ini

Baca Juga: Hubungan Dengan Pemerintah Inggris Memanas, Junta Rebut Kedubes Myanmar di London

Sementara itu, kerugian material di sektor perumahan berjumlah 1.114 unit dengan rincian rusak berat 688 unit, rusak sedang 272 dan rusak ringan 154.

Masing-masing posko terus melakukan upaya penanganan darurat seperti pencarian dan evakuasi korban, pelayanan warga dipengungsian, pendistribusian bantuan, pendataan maupun pembukaan akses yang terisolisasi.

Terkait dengan pendataan, ini masih bersifat dinamis. Pemutakhiran data akan dilakukan secara periodik dan disampaikan kepada masyarakat.***

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah