Puncak Arus Balik, BNPB: Penerapan Protokol Kesehatan di Pelabuhan Bakauheni Dinilai Baik

- 9 Mei 2022, 09:00 WIB
Pembagian masker bagi para pemudik di area Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan. (BNPB)
Pembagian masker bagi para pemudik di area Pelabuhan Bakauheni, Kabupaten Lampung Selatan. (BNPB) /Foto: bnpb.go.id/Pusdatin/

PORTAL LEBAK - Penerapan protokol kesehatan (prokes) di arus balik lebaran 2022, khususnya di Pelabuhan Bakauheni, Lampung Selatan, Lampung dinilai berjalan baik.

Hal ini diungkapkan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), melalui Kedeputian Rehabilitasi dan Rekonstruksi yang melakukan evaluasi.

Meski terjadi kepadatan kendaraan roda dua dan roda empat, BNPB menilai penerapan protokol kesehatan di arus balik di Pelabuhan Bakauheni dinilai bagus.

Baca Juga: Suasana Libur Lebaran 2022 Banjir Landa Bangka Selatan, Warga Diminta BNPB Waspada Banjir Susulan

Di arus balik, para pemudik taat mengenakan masker, padahal mereka sedikit kesulitan saat menerapkan jaga jarak.

Selain itu, Tim BNPB bekerja sama dengan BPBD Provinsi Lampung dan BPBD Kabupaten Lampung Selatan, membagikan paket prokes ke para pemudik.

Sebanyak 1.900 masker, terdiri dari 1.600 masker medis dan 300 masker buah, plus 500 handsanitizer juga dibagikan, oleh tim BNPB.

Baca Juga: Kepala BNPB: MotoGP Mandalika 2022 Sukses, Penanganan Covid-19 Juga Seiring Sejalan Sukses

Penerapan protokol kesehatan telah dihimbau dan digencarkan ke para penumpang, petugas, serta para pedagang di sekitar terminal reguler dan eksklusif.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x