Teka Teki Pembunuhan Corrida Mahasiswa Unpad, Ada Dugaan Terkait Asmara Sesama Jenis LGBT

- 16 November 2022, 12:17 WIB
Kronologi Mahasiswa Unpad Bandung Tewas Ditusuk Pria Berjaket Ojol
Kronologi Mahasiswa Unpad Bandung Tewas Ditusuk Pria Berjaket Ojol /Pikiran Rakyat/Hendro Husodo/

Tetangga masuk ke dalam rumah itu, dan terkejut melihat Corrida Athoriq dalam keadaan bersimbah darah.

PORTAL LEBAK - Kematian Corrida, seorang mahasiswa Universitas Padjajaran (Unpad) Bandung, Jawa Barat, ternyata sarat teka teki.

Meski demikian, kematian Corrida yang menghebohkan jagad maya itu, telah diselidiki oleh kepolisian dan diduga kuat terkait asmara sesama jenis (LGBT)

Perlahan tapi pasti polisi menduga kuat Corrida meninggal dibunuh oleh sesama teman mahasiswa Unpad, angkatan tahun 2018.

Baca Juga: AKBP Ari Cahya Nugraha: Ini Kata-Kata Ferdy Sambo, Usai Lakukan Pembunuhan Berencana Atas Brigadir J

Karena salah satu isu yang mencuat tentang motif pembunuhan sadis itu yakni adanya hubungan asmara terlarang yakni; lesbian, gay, biseksual, dan transgende (LGBT).

Alhasil, publik menjadi heboh akibat informasi pembunuhan yang tengah viral karena telah menewaskan seorang mahasiswa Unpad itu.

Setelah tim penyidik polisi bergerak dan berhasil menangkap seorang mahasiswa Unpad yang diduga menjadi pelaku penusukan Corrida hingga tewas.

Baca Juga: Kasus Pembunuhan Marsal Harahap, Kapolda Sumut Kabarkan Polisi Telah Menangkap Pelaku!

Terduga mahasiswa Unpad ini berinisial FA, pelaku melakukan aksinya berpura-pura berprofesi sebagai driver ojek online atau ojol.

Berdasarkan informasi dari akun tiktok @Bilal Ababil, yang juga seorang mahasiswa Unpad, korban Corrida Athoriq, berusia 23 tahun ditemukan tidak bernyawa di sebuah rumah di kompleks Gading, Kabupaten Bandung, Jawa Barat.

Berdasarkan kesaksian para saksi, awalnya seorang tetangga mendengarkan teriakan orang yang meminta tolong dari rumah korban.

Baca Juga: Siswi Tunarungu Hilang di Bekasi Cyber Park, Sudah Dua Hari Keluarga Tidak dapat Menghubungi Azel

Saat tetangga mendatang lokasi, melihat apa yang sebenarnya terjadi, ada sosok yang mengenakan pakaian ojol keluar dan lari dari rumah korban.

Kemudian tetangga masuk ke dalam rumah itu, dan terkejut melihat Corrida Athoriq dalam keadaan bersimbah darah dan meregang nyawa.

Para tetangga lantas, membawa korban Corrida ke rumah sakit, tapi nyawanya sudah tidak dapat tertolong lagi.

Baca Juga: BTS Buat Sejarah Baru, Nominasi grup KPop Ini di 'GRAMMY Awards 2023' Wow

Setelah polisi menyelidiki dan melakukan pencarian, ternyata terduga pelaku pembunuhan Corrida adalah teman kampusnya sendiri.

Baik Corrida maupun FA, telah saling kenal sejak tahun 2016 dan masuk dalam sebuah komunitas yang sama, yakni komunitas pecinta Jepang.

Tak hanya itu, pelaku berinisial FA (24) ternyata mempelajari cara untuk membunuh melalui internet.

Baca Juga: Ikatan Cinta 15 November 2022: Abimana Face to Face Aldebaran, Apa Yang Akan Terjadi

Pelaku FA mengaku, belajar di internet bagaimana cara melakukan pembunuhan dan cara menghilangkan barang bukti.

Dilansir dari Pikiran Rakyat, Kapolresta Bandung Kombes Pol Kusworo Wibowo mengungkapkan motif pembunuhan mahasiswa asal Garut itu ternyata karena sakit hati.

Pelaku FA mengaku kesal setelah korban mengancam akan menyebarkan foto ‘aib’nya di media sosial.

Baca Juga: Keluarga Meninggal di Kalideres: Polisi Temukan Kapur Barus, Petunjuk Dibunuh atau Bunuh Diri

Setelah unggahan korban viral, terungkap spekulasi korban dan pelaku adalah pasangan sesama jenis yang baru putus hubungan.

Berdasarkan serangkaian bukti digital itu, sebagai pelaku FA ditengarai marah dan sakit hati dengan Corrida, karena telah diputuskan korban.

Seperti diketahui, mahasiswa bernama Corrida adalah mahasiswa Unpad, angkatan tahun 2018 dan menjadi viral setelah ditemukan dalam keadaan tak bernyawa di rumahnya.***

Artikel telah tayang di gorontalo.pikiran-rakyat.com: Misteri Dibalik Kematian Viral Mahasiswa UNPAD Corrida Akhirnya Terungkap, Karena LGBT?
(Reporter: Murliyanti)

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x