PT DI Berhasil Ekspor Pesawat CN235 MPA Ke Senegal Untuk Pertama Kali di Masa Pandemi Covid-19

- 22 Maret 2021, 11:04 WIB
Ekspor Pesawat CN235-220 MPA ke Negara Afrika Selatan./DOC Kemenkeu
Ekspor Pesawat CN235-220 MPA ke Negara Afrika Selatan./DOC Kemenkeu /Bagus Kurniawa/Kemenkeu

PORTAL LEBAK - PT Dirgantara Indonesia (PT DI) sukses kirim 1 unit pesawat terbang jenis CN235-220 senilai Rp354 miliar ke Angkatan Udara (AU) Senegal, pada Jumat, 19 Maret 2021 lalu.

Pesawat CN235-220 dimodifikasi sebagai Maritime Patrol Aircraft (MPA), yang sesuai namanya kebutuhan akan pesawat ini digunakan sebagai patroli udara bagi AU Senegal.

CN235-220 MPA ini memiliki beberapa keunggulan seperti dapat lepas landas di landasan yang pendek karena pesawat ini terbilang ringan dengan landasan berumput maupun tidak beraspal sekalipun.

Baca Juga: Shopee Murah Lebay! Diskon Hingga 90 Persen Plus Voucher, Bukan Promo Kaleng-kaleng!

Baca Juga: Putus Hubungan Diplomatik, Staf Kedutaan Korut Diberi Batas Waktu Pergi Hingga 21 Maret

Pesawat ini dianggap lebih irit bahan bakar dengan mengadopsi pemakaian winglet di unjung sayap agar lebih stabil sehingga mampu terbang selama 9 jam sampai 11 jam.

Instrumen penerbangan di dalam kokpit pun sudah digital, dimana tampilan penel-penel instrumen penerbangan seperti pengukur kecepatan, ketinggian pesawat hingga penunjuk arah posisi pesawat semuanya terpampang dengan layar elektronik.

Dilengkapi juga dengan Tactical Console (TACCO), 360⁰ Search Radar yang dapat mendeteksi target hingga jarak 200 NM (Nautical Mile) dan Automatic Identification System (AIS), yaitu sistem pelacakan otomatis untuk mengidentifikasi objek mencurigakan sehingga dapat diperoleh posisinya.

Baca Juga: Penggemar Kecewa Venom 2 Diundur Lagi, Namun Keputusan Cerdas Bagi Sony Pictures

Halaman:

Editor: Jefry Agustinus Alexander B


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x