Infeksi Covid-19 India Melewati 25 juta, Topan Menghambat Respons Pengobatan Bagi Warga

- 19 Mei 2021, 05:00 WIB
Dokumentasi foto menunjukkan petugas kesehatan India membawa perempuan ke mobil ambulan untuk perawatan Covid-19 di Mumbai, India, (04/05/2021).
Dokumentasi foto menunjukkan petugas kesehatan India membawa perempuan ke mobil ambulan untuk perawatan Covid-19 di Mumbai, India, (04/05/2021). /Foto: REUTERS/NIHARIKA KULKARNI/

Baca Juga: Walau Telat, THR Non ASN Provinsi Banten Dipastikan Cair Minggu Ini!

Badai, yang telah menewaskan sedikitnya 19 orang dan menyebabkan kerusakan luas, telah memperburuk upaya untuk mengatasi pandemi di Gujarat.

Apalagi, dengan penangguhan vaksinasi dan fasilitas rumah sakit yang menunggu generator cadangan untuk menjaga listrik tetap menyala dan kebutuhan pasokan oksigen tambahan.

Vaksinasi kemungkinan akan tetap ditangguhkan setidaknya hingga Rabu, ungkap seorang pejabat kesehatan pemerintah India.

Baca Juga: Menteri Pertanian Kunjungi Kapolri Bahas Bahas Swasembada Beras Hingga Pendistribusian Pupuk Subsidi

Tetapi Aayush Oak, seorang pejabat tinggi di Amreli, distrik yang paling parah dilanda topan, mengatakan bahwa persiapan telah dilakukan.

"Kami telah memindahkan pasien Covid-19 dari daerah yang lebih dekat ke pantai ke rumah sakit di tempat lain tiga hari lalu dan tidak perlu memindahkan satu pasien pun lagi. Tidak ada gangguan pasokan oksigen ke rumah sakit mana pun," kata Oak.

Sunaina Tomar, sekretaris energi di negara bagian Gujarat, mengatakan 81 rumah sakit yang ditujukan untuk pasien virus corona menghadapi gangguan pasokan listrik, bersama dengan 16 rumah sakit lain, dan 19 pabrik pengisian oksigen.

Baca Juga: Penyelesaian Restorative Justice Sebanyak 1.864 Kasus di 100 Hari Kerja Kapolri

"Sementara pasokan aliran listrik diperbaiki ke 29 rumah sakit Covid, 12 rumah sakit lain, dan enam unit oksigen, dan pekerjaan untuk memulihkan pasokan sedang berlangsung di tempat lain," katanya dalam sebuah pernyataan.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah