Waduh, Lelaki Ini Selonjor Santai di Bangku Commuter Line

31 Oktober 2020, 20:16 WIB
Santai selonjor di bangku penumpang Commuter Line tujuan Rangkasbitung. /Foto: Twitter @Furkonbae/

PORTAL LEBAK - Jam perjalanan Kereta Commuter Line sudah normal seperti sebelum pandemi Covid-19.

Namun, diberlakukan protokol kesehatan yang ketat sejak calon penumpang memasuki areal stasiun hingga menaiki gerbong kereta.

Di dalam kereta, dilakukan protokol physical distancing agar ada jarak aman dari penularan Covid-19.

Baca Juga: Khawatir Jadi Dinasti dan Oligarki Baru, Moratorium Pemekaran DOB di Lebak dan Pandeglang Didukung

Bangku tempat duduk penumpang diberi tanda pada bagian yang tidak boleh diduduki.

Dengan demikian, ada jarak antara penumpang di kanan dan kiri.

Namun, kondisi yang membuat bangku jadi terasa lega ini ternyata malah dimanfaatkan lelaki ini untuk selonjor, santai seperti di pantai.

Baca Juga: Lowongan Kerja Tim Konten Kreatif Akun Medsos Kemenkominfo

Ulah yang tidak patut ditiru ini diunggah akun Twitter @Furkonbae pada Kamis, 29 Oktober 2020 pagi.

Terlihat pada foto yang diunggah @Furkonbae, lelaki itu duduk di ujung bangku penumpang, bersandar pada tiang besi.

Ia melepas sandalnya, dan kedua kakinya naik ke bangku serta berselonjor sambil bertumpang kaki.

Baca Juga: Pendaftaran Kartu Prakerja Gelombang 11 Jadi Dibuka? Simak Kata Admin Medsos Resmi Prakerja

Baca Juga: Ini Keputusan Lengkap Congres Pemoeda II 27-28 Oktober 1928, Mengandung Teks Sumpah Pemuda

"Bkn utk DITIRU!mari kita jaga prilaku dlm menggunakan transportasi publik," cuit @Furkonbae dengan memention akun @CommuterLine dan @AnkerTwiter.

Unggahan @Furkonbae direspons akun resmi @CommuterLine, "Selamat pagi, bisa diinformasikan kembali untuk nomor KA/posisi KA saat ini? Tks."

Furkon pun menjawab, "Sdh tiba di stasiun rangkas, tweet hanya utk mengingatkan kita semua utk tdk mencontoh hal tsb."

Baca Juga: Terekam Sesama Wisatawan, Perahu Angkut 28 Orang Terguling di Danau Cikoncang Lebak, 3 Tewas

Jawaban itu direspons netizen lain, "Satpamnya sibuk main HP..." cuit @fredyRichardo.

"Dikiranya angkutan pribadi mungkin.. Atau lagi mengkhayal punya Kereta Pribadi.. Atau baru pertama kali naik kereta," cuit @ilyasa86.

Penumpang lain, pemilik akun @delightfulme6 memberi saran, "Besok2 kalo liat yg begini, ngadu aja ke satpam yg standby di dalem gerbong. Gw juga sering liat Ibu2 dengan anaknya yg naik2 ke kursi sambil makan ciki sampe remah2nya kemana2 terus gw ngadu sm satpam dan ibu2nya disuruh bersiin sampahnya." ***

Editor: Sugih Hartanto

Tags

Terkini

Terpopuler