Pavilion Indonesia Didirikan SKK Migas, Kembangkan Peluang Usaha Migas Antar Negara

- 16 September 2022, 00:09 WIB
Pembukaan Indonesia Pavilion dilakukan oleh Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto bersama dengan CEO Petronas, Datuk Tengku Taufik, di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (15/09/2022).
Pembukaan Indonesia Pavilion dilakukan oleh Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto bersama dengan CEO Petronas, Datuk Tengku Taufik, di Kuala Lumpur, Malaysia, Kamis (15/09/2022). /Foto: SKK Migas/Handout Humas/

Meski demikian Erwin memastikan, perusahaan dan pabrikan lokal yang tergabung di Indonesia Pavilion sudah memiliki bermacam sertifikasi standar kualitas global seperti ISO atau American Petroleum Institute (API).

Terlebih lagi, produk-produk asal pabrikan lokal itu telah banyak digunakan para operator migas atau Kontraktor Kontrak Kerja Sama (KKKS), seperti British Petroleum, ENI, PetroChina, ExxonMobil, dan lainnya.

Baca Juga: Lelucon Thierry Henry Komentari Gol Gomes Ciptakan Tawa, Carragher: Kesengsaraan Spurs adalah Kegembiraannya

Bermacam produk buatan pabrikan dalam negeri tersebut, sekaligus BUMN yang diwakili antara lain; produk kategori FTV (fitting, tubular, valve).

Produk ini dihasilkan oleh PT Epsindo Jaya Pratama, PT Teknologi Rekayasa Katup, PT Dwi Sumber Arca Waja, PT Bukit Baja Nusantara, serta PT Fajar Benua Indopack.

Termasuk, PT Artas Energi Petrogas, PT Krakatau Steel Group, dan PT Rainbow Tubulars Manufacture. FTV adalah peralatan perpipaan, termasuk katup yang mengatur aliran minyak dan gas di lokasi pengeboran.

Baca Juga: Ikatan Cinta 15 September 2022: Cincin Janji Pernikahan Disematkan Aldebaran ke Andin, Ini Rasa Haru Keduanya

Selain itu, ada produk kategori EPC services (engineering, procurement & construction), yang dijelaskan oleh PT Meindo Elang Indah, PT Elnusa Tbk, dan PT Titian Services Indonesia.

Untuk produk chemical & services chemical dipresentasikan oleh PT Pertamina Patra Niaga, PT Luas Birus Utama, dan PT Jotun Indonesia.

Produk kategori spesial, yakni drilling sub surface dipresentasikan oleh PT Imeco Inter Sarana, PT Sagatrade Murni, serta PT Pertamina Drilling Services Indonesia.

Baca Juga: Polisi Tahan Mathias Pogba dengan Tuduhan Terlibat Geng yang Memeras Paul Pogba Hingga 13 Juta Euro

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x