Aneka Makanan dan Minuman Menu Berbuka Puasa di Kawasan Multatuli Lebak Banten

- 26 April 2022, 13:00 WIB
Warga menyerbu takjil dan kudapan untuk berbuka puasa di bulan Ramadhan, di kawasan Multatuli, Rangkasbitung, Lebak, Banten, Senin (25/4/2022).
Warga menyerbu takjil dan kudapan untuk berbuka puasa di bulan Ramadhan, di kawasan Multatuli, Rangkasbitung, Lebak, Banten, Senin (25/4/2022). /Foto: Antara/Rangga Eka Putra/

PORTAL LEBAK - Bagi Anda yang ingin berburu kuliner dan kudapan untuk berbuka puasa, dapat mencarinya di kawasan Multatuli, Lebak, Banten.

Pasalnya, pada bulan Ramadhan terdapat pasar kaget, di kawasan Mulatuli, Rangkasbitung, Lebak, Banten.

Otomatis, bulan suci ini, menjadi berkah tersendiri bagi para penjual takjil musiman yang ada di di Kabupaten Lebak, Banten.

Baca Juga: Jadwal Pasar Tani dan Bazar Ramadhan di Plaza Lebak

Pasar kaget di Multatuli ini, dilansir PortalLebak.com dari Antara, tak pernah sepi dari pembeli, yang datang dari seputar kota Rangkasbitung.

Beraneka macam makanan dan minuman yang ditawarkan di pasar kaget ini, sangat menggugah selera masyarakat yang datang.

Para pembeli secara berduyun-duyun datang untuk membeli takjil, yang telah dibukan oleh para pedagang, mulai dari jam 3 sore hingga jam 7 malam.

Baca Juga: Kapolres Lebak Sidak ke Stasiun Rangkasbitung, Tinjau Vaksin Booster

Spontan, para penjual takjil kebanjiran untung, jika ditilik ada penjual yang meraup omset Rp2 juta, meski harga makanan dan minuman yang dijual relatif terjangkau.

Variasi makanan dan minuman yang dijual, dari kisaran harga Rp2 ribu sampai Rp15 ribu, sesuai jenis dan banyaknya takjil yang dibeli.

Terdapat menu berbuka puasa, mulai dari gorengan, resoles, hingga makanan khas warga Banten; sate Bandeng.

Baca Juga: Tiga Harimau Sumatera Ditemukan Tewas Kena Jerat, Pemasang Perangkap Bisa Dikurung Lima Tahun

Ada juga asinan, kolak dan bubur sumsum menjadi menu andalan para pedagang yang meski berjualan dadakan di bulan Ramadhan ini.

Tradisi menjual takjil dan menu berbuka puasa ini, diharapkan masyarakat terus dilestarikan di sepanjang jalan Multatuli, Rangkasbitung, Lebak.

Agar masyarakat mudah untuk mencari kudapan dan variasi makanan serta minuman selama bulan suci Ramadhan.***

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x