Wah, China Klaim Bikin Kereta Cargo Tercepat di Dunia

- 25 Desember 2020, 16:22 WIB
Kereta kargo Tercepat di dunia, buatan CRRC China, diperkenalkan, Kamis 24 Desember 2020.
Kereta kargo Tercepat di dunia, buatan CRRC China, diperkenalkan, Kamis 24 Desember 2020. /Foto: China-Daily/

PORTAL LEBAK - Kompetisi teknologi, khususnya di bidang kereta cepat terus berkembang.

China termasuk negara yang turut dalam kompetisi ini, memperkenalkan kereta kargo berkecepatan 350 kilometer per jam dengan daya angkut hingga 110 metrik ton.

Kereta baru buatan Badan Usaha Milik Negara China (CRRC) Tangshan Co. Ltd. itu, diklaim sebagai kereta kargo tercepat di dunia.

Baca Juga: BMKG: Tahun 2021 Prakiraan Hujan Basah, Potensi Banjir Tinggi

Baca Juga: Malam Natal, Wali Kota Bogor dan Muspida Patroli Naik Sepeda Motor

Seperti dikutip PortalLebak.com dari China Daily yang dilansir Antara, Kamis 24 Desember 2020, satu rangkaian kereta kargo ini terdiri atas delapan unit gerbong.

Kereta ini disebut-sebut mampu beradaptasi dengan lingkungan, karena dapat dioperasikan di bawah temperatur -25 derajat Celcius hingga 40 derajat Celcius. Setiap gerbong memiliki pintu geser selebar 2,9 meter dan diklaim sebagai pintu kereta terlebar di dunia.

Kereta cepat kargo itu dapat mengurangi dampak cuaca seperti hujan lebat dan angin kencang dengan kemampuan jelajah hingga 1.500 kilometer dalam waktu lima jam

Baca Juga: Dibantu Beberapa Ormas Islam, Ibadah Malam Natal Berlangsung Aman dan Kondusif

Halaman:

Editor: Sugih Hartanto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x