Roh 3 Serangkai Pendiri AJB Bumiputera 1912, Seiring Langkah Perjuangan Kornas Pemegang Polis

- 31 Agustus 2021, 05:00 WIB
Perwakilan Pemegang Polis AJB Bumiputera 1912, Erwin Nasution, Ziarah ke makam 3 Serangkai Pendiri AJB Bumiputera, di Yogyakarta, (17/08/2021).
Perwakilan Pemegang Polis AJB Bumiputera 1912, Erwin Nasution, Ziarah ke makam 3 Serangkai Pendiri AJB Bumiputera, di Yogyakarta, (17/08/2021). /Foto: Portal Lebak/Handout Erwin Nasution/

PORTAL LEBAK - Perjuangan para nasabah yang tergabung dalam Koordinator Nasional Perkumpulan Pemegang Polis Asuransi Jiwa Bersama (AJB) Bumiputera 1912, tak hanya dilakukan secara langsung untuk membenahi manajemen perusahaan.

Tindakan berbeda pun dapat dilakukan melalui penyamaan visi misi dan roh perjuangan, seperti yang dicita-citakan tiga serangkai guru pendiri AJB Bumiputera 1912.

Seperti yang dilakukan oleh Koordinator Wilayah (Korwil) pemegang polis Jabodetabek Erwin Nasution, Korwil Jawa Tengah Alexander Budi dan Korwil Daerah Istimewa Yogyakarta Diana Kumalasari, yang datang ke peristirahatan terakhir ketiga pendiri AJB Bumiputera 1912.

Baca Juga: Kronologi Karut Marut AJB Bumiputera 1912, Sebabkan Gagal Bayar Klaim Pemegang Polis

Khusus Korwil Jabodetabek Erwin Nasution, sebagai perwakilan Kornas Pemegang Polis, bersimpuh dan terlutut di makam tiga guru pendiri AJB Bumiputera 1912; M.Ng. Dwidjosewojo, MKH. Soebroto, dan M. Adimidjojo, pada 17 Agustus 2021, tepat pada hari kemerdekaan Republik ini.

Erwin mengunjungi makam Mas Ngabehi Dwidjosewojo yang berlokasi di kompleks Tempat Pemakaman Umum (TPU) Gambiran, sekaligus ke kompleks TPU Kuncen, Yogyakarta, yang merupakan lokasi makam Mas Karto Hadi Soebroto dan Mas Adimidjojo.

"Doa saya panjatkan, tabur bunga dengan niat mewangikan kembali tujuan murni dan positif untuk mengembalikan kembali kejayaan AJB Bumiputera 1912," ungkap Erwin Nasution.

Baca Juga: Kornas Pemegang polis AJB Bumiputera 1912 Gelar Rapat Virtual Tingkat Nasional, Kawal Pembentukan BPA

"Ziarah berlangsung khidmat, diri kami mendapatkan suasana haru, mengingat biografi pendiri AJB Bumiputera 1912," tambahnya kepada PortalLebak.com, 30 Agustus 2021.

Halaman:

Editor: Dwi Christianto


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x